Wajah-wajah Sumringah Usai Dilantik

- Editor

Jumat, 8 Maret 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

GARUT.bipol.co – Sebanyak 1.436 Kepala Sekolah Dasar Se-kabupaten Garut dilantik di Lapang Setda Garut, Rabu (06/03/2019). Wajah-wajah sumringahpun tampak diacara pelantikan itu.

Pelantikan tersebut dilakukan langsung oleh Bupati Garut H. Rudy Gunawan, sekaligus membacakan sumpah jabatan yang diikuti oleh para peserta, disaksikan oleh Wakil Bupati Garut Helmi Budiman, Sekda Garut Deni Suherlan, Asisten, Kabag Setda Garut, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Garut, Kepala BKD kabupaten Garut, Ketua PGRI Kabupaten Garut dan perwakilan Guru.

Bupati Garut Rudy Gunawan, menekankan kepada Kepala Sekolah dan ASN dilingkungan Kepegawaian Pemerintah kabupaten Garut untuk bisa menjaga intregitas sebagai pejabat aparatur negara.

”Kemudian juga bisa membina, merawat sekolah dengan baik, menyangkut anggaran – anggaran yang ada di Sekolah menjadi tugas guru dalam mengawalnya,” kata Bupati Garut.

Dirinya menjelaskan, pentingnya keberadaan Unit Pelayanan Teknis Daerah (UPTD) sangat dibutuhkan sekali, dengan adanya pemikiran kementerian pendidikan melalui Kemendagri untuk diadakannya UPTD di tiap kabupaten/kota sangat disambut dengan baik.

”Beberapa Kabupaten/Kota mengajukan agar UPTD itu ada, dan respon baik dari Kemendagri untuk membolehkan ada UPTD yang dianggap sangat penting bagi kelangsungan pendidikan kita,” jelas Rudy.

Rudy berharap, kedepannya dengan diangkatnya dan dikukuhkan Kepala Sekolah Dasar hari ini memberikan dampak baik bagi perkembangan pendidikan di kabupaten Garut. ”Saya berharap Kualitas pendidikan di kabupaten Garut meningkat,” harapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Garut Totong, mengucapkan apresiasi dan sukses bagi para Kepala Sekolah Dasar yang baru saja di lantik.

”Semoga memberikan kebarokahan, kamaslahatan, dan kemamfaatan bagi pembangunan dunia pendidikan di kabupaten Garut,” ungkapnya.

Totong menambahkan, program prioritas ke depan bagi dunia pendidikan yaitu bagaimana melaksanakan kegiatan dari sisi karakter tentang gerakan Embun Pagi yang harus dilaksanakan di setiap sekolah.

”Itu harus kita perkuat dan dilaksanakan bersama sebagai Cita – cita membangun karakter peserta didik dengan cara menyapa anak didik dan disambut hangat dengan Salam, Senyum, Sapa dan Sopan Santun, One Day One Ayat, sholat berjamaah itu diharapkan mampu membentuk Karakter peserat didik kita,” pungkasnya. (rls)

Berita Terkait

Pemkab Bandung Raih Penghargaan Pemerintah Kabupaten yang Informatif
BPBD Kota Cimahi Gelar Kegiatan Sekolah/Madrasah aman Bencana (SMAB)
Satpol PP Kota Cimahi Sita Puluhan Ribu Batang Rokok Ilegal
Dikky: TPS3R Salah Satu Solusi Permasalahan Sampah di Cekungan Bandung
252 PNS Purna Bhakti, Pj Wali Kota Bandung Ucapkan Terima Kasih Atas Dedikasi Selama Ini
HARI PANGAN SEDUNIA, DKPP Jabar Akan Diseminasi Pangan Lokal dan Kampanye Stop Boros Pangan
Pemkot Cimahi Apel Gelar Pasukan Siaga Darurat Bencana Geo-Hidrometeorologi
Pj. Wali Kota Cimahi Minta Warga Tingkatkan Kewaspadaan
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 19:47 WIB

Pemkab Bandung Raih Penghargaan Pemerintah Kabupaten yang Informatif

Kamis, 14 November 2024 - 17:43 WIB

BPBD Kota Cimahi Gelar Kegiatan Sekolah/Madrasah aman Bencana (SMAB)

Kamis, 14 November 2024 - 14:50 WIB

Satpol PP Kota Cimahi Sita Puluhan Ribu Batang Rokok Ilegal

Kamis, 14 November 2024 - 07:56 WIB

Dikky: TPS3R Salah Satu Solusi Permasalahan Sampah di Cekungan Bandung

Rabu, 13 November 2024 - 18:19 WIB

252 PNS Purna Bhakti, Pj Wali Kota Bandung Ucapkan Terima Kasih Atas Dedikasi Selama Ini

Berita Terbaru