Lucu! Caleg Demokrat Pasang Baliho Gambar Jokowi-Amin

- Editor

Sabtu, 6 April 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Baliho Neni Eviliana

Baliho Neni Eviliana

PONOROGO, bipol.co – Caleg Partai Demokrat asal Ponorogo, Neni Eviliana, mendadak viral di dunia maya. Ia menjadi perbicangan netizen karena memasang baliho pencalegannya memasang foto Capres-Cawapres 01, Jokowi- Maruf Amin.

Padahal partainya jelas-jelas mendukung Capres-Cawapres 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.Kepada wartawan, Neni membenarkan hal itu. “Secara pribadi saya memang mendukung paslon nomor 01. Ini tidak bisa dipaksakan,” ujar Neni Eviliana pada wartawan di Ponorogo, Jawa Timur, Jumat (5/4/2019).

Dalam gambar Baliho, Neni mengenakan jaket kebesaran Partai Demokrat berwarna biru serta kerudung biru. Dalam baliho tersebut, Neni menyebut dirinya sebagai “Srikandi Partai Demokrat Jawa Timur” untuk DPRD Ponorogo dengan daerah pemilihan 3 yang meliputi Kecamatan Soko, Pulung, Pudak, Sawoo, dan Ngebel.

Baliho juga dilengkapi nomor urutnya yakni nomor 7 serta nomor urut Partai Demokrat 14 disertai dengan gambar lambang dan bendera Partai Demokrat. “Baliho-baliho itu yang membuat dan memasang relawan tapi sudah izin saya,” ungkap caleg berusia 38 tahun tersebut.

Dia menyadari tindakannya itu berseberangan jalan dengan partai yang dipimpin oleh Susilo Bambang Yudhoyono itu. Pengurus partai juga telah memperingatkan karena tindakan itu menimbulkan kontroversi hingga memicu polemik sesama kader.

Meski telah meminta maaf, namun Neni tak akan melepas balihonya. Apalagi dipaksa memilih dan mendukung paslon nomor 02. “Saya tidak ingin membohongi pilihan yang sudah berdasarkan hati dan nurani,” kata dia.

Sementara, Ketua Badan Pemenangan Daerah (BPD) Paslon nomor 02 Kabupaten Ponorogo, Supriyanto mengaku prihatin dengan tindakan Neni. Dia meminta pengurus Demokrat memberikan peringatan. Meski demikian, ia yakin persoalan tersebut tidak berpengaruh terhadap perolehan suara.

Sekretaris Partai DPC Demokrat Ponorogo Edi Iswahyudi mengatakan pihaknya memang tidak memberikan sanksi terhadap kasus Caleg Neni. Hanya saja, pihaknya meminta yang bersangkutan untuk segera mencopot balihonya agar tidak terjadi polemik. (ant)**

 

Editor: Ude D Gunadi

Berita Terkait

KPU Jabar dan Kabupaten Bandung Touring Demokrasi Road to 27 November 2024
Kadin Kab.Bandung Barat Selenggarakan Dialog Terbuka Calon Bupati-Wakil Bupati
Bakesbangpol Kabupaten Bandung Ajak Ormas dan LSM Sukseskan Pilkada Damai, Masyarakat Tidak Golput
KPU Kabupaten Bandung Lakukan Bimtek Terhadap 314 Anggota PPK
Gun Gun Gunawan Minta Masyarakat Jangan Ragu untuk Melaporkan bila Terjadi Pelanggaran Pilkada
Melalui PAW, Agus Setiawan Resmi jadi Anggota DPRD Kabupaten Bandung Gantikan Gun Gun Gunawan
Legislator NasDem Imam Soetanto Harap Paslon Terpilih Perhatikan Generasi Muda untuk Berkarya
Atas Perintah Ketum, Agus Yasmin Tegaskan Kader NasDem Harus Menangkan Ilham Habibi dan Kang DS

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 08:28 WIB

KPU Jabar dan Kabupaten Bandung Touring Demokrasi Road to 27 November 2024

Kamis, 14 November 2024 - 13:41 WIB

Kadin Kab.Bandung Barat Selenggarakan Dialog Terbuka Calon Bupati-Wakil Bupati

Rabu, 13 November 2024 - 19:57 WIB

Bakesbangpol Kabupaten Bandung Ajak Ormas dan LSM Sukseskan Pilkada Damai, Masyarakat Tidak Golput

Selasa, 12 November 2024 - 20:23 WIB

KPU Kabupaten Bandung Lakukan Bimtek Terhadap 314 Anggota PPK

Senin, 11 November 2024 - 14:04 WIB

Gun Gun Gunawan Minta Masyarakat Jangan Ragu untuk Melaporkan bila Terjadi Pelanggaran Pilkada

Berita Terbaru

Timnas Indonesia telan kekalahan dari Jepang 0-4, pada lagadi Grup C  Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, di SUGBK, Jakarta, Jumat malam. (Foto: Tangkapan layar/istimewa)

Olahraga

Dijebol Jepang 4-0, Shin Tae-yong Belum Lempar Handuk

Sabtu, 16 Nov 2024 - 06:52 WIB