Di Kota Bandung Prabowo-Sandi Menang, PKS Rajai Kursi Dewan, PSI Mengejutkan

- Editor

Senin, 6 Mei 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Prabowo Subianto

Prabowo Subianto

BANDUNG,bipol.co – Paslon nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno unggul dalam rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil perolehan penghitungan suara Pemilu Serentak 2019 di Kota Bandung.

Prabowo-Sandi mendapat suara 867.945 (58.25%), sementara Joko Widodo-Ma’ruf Amin mendapat 621.969 suara atau (41.75%).

Di Kota Bandung sendiri, jumlah DPT yang ada sebanyak 1.826.731 dengan tingkat partisipasi mencapai 82.74%. Surat suara sah tercatat sebanyak 1.489.914 buah, dari total 1.511.559 yang terpakai dalam Pemilu Serentak 2019 di Kota Bandung.

Sementara untuk raihan suara partai, PKS menjadi pemenang Pemilu Serentak di Kota Bandung dengan perolehan sebanyak  295.615 suara.

Dengan begitu, PKS diprediksi mendapat 13 kursi DPRD Kota Bandung. Pencapaian PKS, terbilang signifikan dibanding Pemilu 2014 yang meraih 6 kursi legislatif.

Berbanding terbalik dengan PKS, PDIP justru mengalami penurunan suara, di mana sebelumnya menguasai DPRD Kota Bandung dengan total 12 kursi. Pada Pemilu 2019, PDIP menempati posisi kedua dengan raihan 226.588 suara dan kemungkinan hanya mendapat 8 kursi dewan.

Partai Gerindra juga berpotensi mendapat 8 kursi dengan raihan sebanyak 204.717 suara. Dibanding Pemilu 2014 Partai Gerindra berhasil mendapat satu kursi tambahan pada Pemilu Serentak 2019.

Sementara Partai Golkar berada dalam posisi yang tidak berubah dari sebelumnya. Dalam Pemilu Serentak 2019, Partai Golkar mendapat 119.713 suara atau diprediksi mendapat 6 kursi DPRD Kota Bandung.

Posisi kelima, Partai Demokrat dipastikan akan mengalami pengurangan satu kursi dari Pemilu 2014. Sebab, dalam Pemilu Serentak 2019, Partai Demokrat hanya mendapat 99.629 suara atau hanya mendapat 5 kursi dewan.

Selanjutnya, Partai Nasdem meraih 89.298 dalam Pemilu Serentak 2019. Meski sama-sama mendapat 5 kursi, Partai Nasdem berhasil menambah satu kursi dibanding Pemilu 2014.

Di posisi selanjutnya PKB dan PPP sama-sama berbagi satu kursi DPRD Kota Bandung. PKB sendiri mendapat 51.957 suara, sementara PPP meraih 41.704 suara dalam Pemilu Serentak 2019.

Kejutan justru datang dari PSI, perolehan 72.884 membuat partai baru itu meraih 3 kursi DPRD Kota Bandung.**

Reporter : Iman Mulyono
Editor : Herry Febriyanto

Berita Terkait

KPU Jabar dan Kabupaten Bandung Touring Demokrasi Road to 27 November 2024
Kadin Kab.Bandung Barat Selenggarakan Dialog Terbuka Calon Bupati-Wakil Bupati
Bakesbangpol Kabupaten Bandung Ajak Ormas dan LSM Sukseskan Pilkada Damai, Masyarakat Tidak Golput
KPU Kabupaten Bandung Lakukan Bimtek Terhadap 314 Anggota PPK
Gun Gun Gunawan Minta Masyarakat Jangan Ragu untuk Melaporkan bila Terjadi Pelanggaran Pilkada
Melalui PAW, Agus Setiawan Resmi jadi Anggota DPRD Kabupaten Bandung Gantikan Gun Gun Gunawan
Legislator NasDem Imam Soetanto Harap Paslon Terpilih Perhatikan Generasi Muda untuk Berkarya
Atas Perintah Ketum, Agus Yasmin Tegaskan Kader NasDem Harus Menangkan Ilham Habibi dan Kang DS

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 08:28 WIB

KPU Jabar dan Kabupaten Bandung Touring Demokrasi Road to 27 November 2024

Kamis, 14 November 2024 - 13:41 WIB

Kadin Kab.Bandung Barat Selenggarakan Dialog Terbuka Calon Bupati-Wakil Bupati

Rabu, 13 November 2024 - 19:57 WIB

Bakesbangpol Kabupaten Bandung Ajak Ormas dan LSM Sukseskan Pilkada Damai, Masyarakat Tidak Golput

Selasa, 12 November 2024 - 20:23 WIB

KPU Kabupaten Bandung Lakukan Bimtek Terhadap 314 Anggota PPK

Senin, 11 November 2024 - 14:04 WIB

Gun Gun Gunawan Minta Masyarakat Jangan Ragu untuk Melaporkan bila Terjadi Pelanggaran Pilkada

Berita Terbaru

Timnas Indonesia telan kekalahan dari Jepang 0-4, pada lagadi Grup C  Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, di SUGBK, Jakarta, Jumat malam. (Foto: Tangkapan layar/istimewa)

Olahraga

Dijebol Jepang 4-0, Shin Tae-yong Belum Lempar Handuk

Sabtu, 16 Nov 2024 - 06:52 WIB