Fahmi Imbau Warga Jangan Terprovokasi Isu Terkait Sidang MK

- Editor

Minggu, 16 Juni 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi

Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi

SUKABUMI,bipol.co – Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi mengimbau warganya agar tidak terprovokasi dengan isu yang belum tentu kebenarannya. Khususnya yang terkait dengan sengketa Pemilihan Presiden RI yang saat ini sedang dalam masa persidangan di Mahkamah Konstitusi (MK).

“Masyarakat harus bijak dalam menilai segala perkembangan politik baik nasional hingga daerah dan menyerahkan penanganan sengketa ini kepada instansi yang berkompeten dalam hal ini adalah MK,” katanya di Sukabumi, Jabar, Sabtu (15/6).

Menurutnya, warga jangan sampai mudah terprovokasi karena selain bisa merugikan dirinya sendiri dan tentunya orang lain. Selain itu, persidangan di MK ini masih berjalan sehingga harus bisa saling menahan diri.

Kemudian apapun hasil keputusan yang dikeluarkan MK nantinya tentunya harus diterima dengan lapang dada, karena dalam persidangan tersebut dipimpin oleh hakim yang berkompeten dan tidak memihak kubu mana pun.

Apapun yang sedang dilaksanakan di MK sekarang ini, merupakan proses demokrasi dalam duania perpolitikan di dalam negeri. Warga pun jangan mudah percaya atau tergiring isu yang muncul di media sosial yang belum jelas sumbernya.

“Kita jadikan Indonesia khususnya Kota Sukabumi yang damai dengan sama stop kekerasan dan kerusuhan, karena yang rugi tentunya kita sendiri. Apalagi sekarang masih dalam perayaan Idul Fitri yang seharusnya menjadi momen pemersatu dan melupakan perbedaan politik pascapemilu,” tambahnya.

Fahmi pun mengimbau kepada warganya agar tidak ikut-ikutan pergi ke DKI Jakarta untuk ke Gedung MK, sebab seluruh elemen masyarakat menginginkan situasi yang kondusif tetap terjaga. Jika menemukan informasi di media sosial jangan langsung share, tetapi saring terlebih dahulu untuk melihat kebenarannya.(ant)

Editor : Herry Febriyanto

Berita Terkait

KPU Jabar dan Kabupaten Bandung Touring Demokrasi Road to 27 November 2024
Kadin Kab.Bandung Barat Selenggarakan Dialog Terbuka Calon Bupati-Wakil Bupati
Bakesbangpol Kabupaten Bandung Ajak Ormas dan LSM Sukseskan Pilkada Damai, Masyarakat Tidak Golput
KPU Kabupaten Bandung Lakukan Bimtek Terhadap 314 Anggota PPK
Gun Gun Gunawan Minta Masyarakat Jangan Ragu untuk Melaporkan bila Terjadi Pelanggaran Pilkada
Melalui PAW, Agus Setiawan Resmi jadi Anggota DPRD Kabupaten Bandung Gantikan Gun Gun Gunawan
Legislator NasDem Imam Soetanto Harap Paslon Terpilih Perhatikan Generasi Muda untuk Berkarya
Atas Perintah Ketum, Agus Yasmin Tegaskan Kader NasDem Harus Menangkan Ilham Habibi dan Kang DS

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 08:28 WIB

KPU Jabar dan Kabupaten Bandung Touring Demokrasi Road to 27 November 2024

Kamis, 14 November 2024 - 13:41 WIB

Kadin Kab.Bandung Barat Selenggarakan Dialog Terbuka Calon Bupati-Wakil Bupati

Rabu, 13 November 2024 - 19:57 WIB

Bakesbangpol Kabupaten Bandung Ajak Ormas dan LSM Sukseskan Pilkada Damai, Masyarakat Tidak Golput

Selasa, 12 November 2024 - 20:23 WIB

KPU Kabupaten Bandung Lakukan Bimtek Terhadap 314 Anggota PPK

Senin, 11 November 2024 - 14:04 WIB

Gun Gun Gunawan Minta Masyarakat Jangan Ragu untuk Melaporkan bila Terjadi Pelanggaran Pilkada

Berita Terbaru

Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid Konferensi Pers di Kantor Kementerian Komdigi, Jakarta Pusat, Kamis (14/11/2024).

NASIONAL

Meutya Hafid Minta Platform Digital Perangi Judi Online

Sabtu, 16 Nov 2024 - 14:54 WIB