Wali Kota Sukabumi Ingatkan ASN Perbaiki Diri Sebelum Ditegur

- Editor

Kamis, 2 Januari 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wali Kota Sukabumi, H. Achmad Fahmi, saat apel perdana di awal tahun, Balaikota Sukabumi.* firdaus

Wali Kota Sukabumi, H. Achmad Fahmi, saat apel perdana di awal tahun, Balaikota Sukabumi.* firdaus

SUKABUMI, bipol.co – Wali Kota Sukabumi, H. Achmad Fahmi, mengingatkan para pegawai di lingkungan Pemkot Sukabumi untuk memperbaiki diri dari segala kekurangan dan kesalahan sebelum ditegur oleh pimpinan. Fahmi meminta para pegawai untuk melakukan refleksi atas pelaksanaan dari tugas pokok dan fungsi yang diembannya.

Peringatan Wali Kota itu disampaikan saat memimpin apel perdana pegawai  tahun 2020 bertempat di halaman Balai Kota Sukabumi, Kamis (2/1/2020).

Dengan refleksi diri, kata Wali Kota, para pegawai dapat menyadari kelemahan dan kekurangan masing-masing.

Dalam amanatnya itu Wali Kota juga memerintahkan jajarannya untuk selalu menjaga kebersamaan dan kekompakan di antara mereka. Hendaknya, kata dia, tahun 2020 dijadikan saat yang tepat untuk mencapai target-target pembangunan.

“Refleksi dilakukan ketika  ada harapan yang belum terwujud atau ada kelemahan yang salah satunya mungkin berupa belum ikhlas dalam bekerja,” ujar Wali Kota.

Sejalan dengan perkembangan zaman dan kemajuan pembangunan, lanjut Fahmi, para pegawai harus saling  menguatkan dan melengkapi dan terus membangun kebersamaan.

Dia pun menggarisbawahi, para pegawai mesti mengurangi  bicara dan lebih banyak bekerja.

“Ke depan tantangan yang kita hadapi semakin besar. Dengan demikian  aparatur pemerintah harus mampu melakukan evaluasi agar lebih baik kinerjanya pada tahun ini. Mari kita sama-sama melakukan perbaikan. Kita adalah satu tim yang saling menguatkan dan memperkokoh satu dengan lainnya,” kata dia.

Di tempat apel pagi tampak hadir  Wakil Wali Kota Sukabumi, Andri Setiawan Hamami; Sekda Kota Sukabumi, Dida Sembada; para kepala perangkat daerah, dan para ASN di lingkungan Pemkot Sukabumi.

“Alhamdulillah hari ini kita bisa bersilaturahmi dalam suasana kebersamaan dan keakraban. Mudah-mudahan silaturahmi ini mendatangkan kebaikan dan keberkahan bagi kita, khususnya dalam mengawali tahun 2020,” ujar Fahmi.

Wali Kota juga mengapresiasi tingkat kehadiran aparatur yang sangat tinggi pada hari pertama setelah libur tahun baru. Dia akan menegur dan menjatuhkan sanksi kepada ASN yang tidak hadir pada hari pertama kerja tahun 2020 melalui atasannya masing-masing.

Tidak lupa Wali Kota menyampaikan rasa syukur atas pemberlakuan tunjangan kinerja (tukin) pada 2019 bagi para ASN.

Hendaknya, kata Fahmi, tukin tersebut dapat meningkatkan kinerja.

”Terakhir saya ucapkan selamat tahun baru 2020. Pada tahun  ini kita harus bisa semakin bersinergi dan saling mencintai satu dengan yang lain,” ungkap Wali Kota.**

Reporter: Firdaus | Editor: Hariyawan

 

Berita Terkait

Satlinmas Kota Bandung Siap Tangguh, Ikuti Pelatihan Bela Negara dan Tanggap Bencana
Cimahi Darurat Sampah, Wakil Wali Kota Tinjau Langsung Proses Clean Up TPS Melong
Musrenbang Kota Cimahi: Menyusun RPJMD 2025-2029 dan RKPD 2026
Tangani Lonjakan Sampah, Pemkot Bandung Genjot Sejumlah Langkah Strategis
Pemkot Cimahi Peringati Hari Kartini tahun 2025
Menuju Kota Layak Anak Peringkat Utama, Tim Verifikasi Nasional Apresiasi Kota Bandung
Hari Jadi ke-384 Kabupaten Bandung, Wakil Ketua Komisi C H Eep Jamaludin Tekankan Hal Ini…
Tanggap Darurat Sampah, Pemkot Cimahi Kerahkan Armada Kebersihan

Berita Terkait

Jumat, 25 April 2025 - 09:48 WIB

Satlinmas Kota Bandung Siap Tangguh, Ikuti Pelatihan Bela Negara dan Tanggap Bencana

Kamis, 24 April 2025 - 15:37 WIB

Cimahi Darurat Sampah, Wakil Wali Kota Tinjau Langsung Proses Clean Up TPS Melong

Selasa, 22 April 2025 - 22:11 WIB

Musrenbang Kota Cimahi: Menyusun RPJMD 2025-2029 dan RKPD 2026

Selasa, 22 April 2025 - 21:20 WIB

Tangani Lonjakan Sampah, Pemkot Bandung Genjot Sejumlah Langkah Strategis

Selasa, 22 April 2025 - 17:36 WIB

Pemkot Cimahi Peringati Hari Kartini tahun 2025

Berita Terbaru

KESEHATAN

Erwin: Pemkot Bandung Pastikan HIV/AIDS Ditangani Holistik

Jumat, 25 Apr 2025 - 09:57 WIB

KESEHATAN

Cegah TBC, Dinkes Cimahi Gencarkan Active Case Finding (ACF)

Kamis, 24 Apr 2025 - 13:36 WIB