Skuad Persib dan Ribuan Bobotoh Rayakan Kemenangan Usai Persik vs Persebaya Berakhir Seri

- Editor

Selasa, 6 Mei 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bek Persib, Achmad Jufriyanto berteriak histeris merayakan gelar juara PERSIB di Dapur & Kopi Bandung, Senin, 5 Mei 2025. (PERSIB.co.id/Barly Isham)

Bek Persib, Achmad Jufriyanto berteriak histeris merayakan gelar juara PERSIB di Dapur & Kopi Bandung, Senin, 5 Mei 2025. (PERSIB.co.id/Barly Isham)

BIPOL.CO, BANDUNG – Para pemain Persib Bandung merayakan keberhasilan timnya menjuarai Liga 1 2024/25. Kepastian Persib juara terjadi setelah Persebaya Surabaya yang wajib menang hanya mampu bermain imbang 3-3 dengan Persik Kediri di Stadion Brawijaya, Senin, 5 Mei 2025.

Hasil imbang tersebut membuat Persebaya tidak mampu menyalip koleksi 64 poin Persib dalam tiga pertandingan tersisa. Saat ini, Persebaya mengoleksi nilai 54, sama dengan Dewa United.

Pesta para pemain Persib yang nonton bareng pertandingan Persik vs Persebaya dimulai ketika tuan rumah berhasil mencetak gol penyeimbang di ujung pertandingan. Semua pemain yang hadir langsung berjingkrak meneriakan kata “Juara, Juara, Juara”.

Pesta berlanjut di balkon Dapur & Kopi. Nick Kuipers dan kawan-kawan berjingkrak dan bernyanyi dengan ribuan Bobotoh yang terus memadati halaman Graha Persib.

Bek senior Persib, Achmad Jufriyanto turut berteriak histeris merayakan keberhasilan Persib menjadi juara. Bahkan, pemain yang juga menjadi bagian Persib saat menjuarai ISL 2014 dan Liga 1 2023/24 ini bahkan tampak menangis haru pada momen tersebut.

“Ini luar biasa. Tadi di babak pertama Persik sempat ketinggalan, tapi kami semua yakin sepakbola itu main 90 menit plus. Karena kami hanya butuh hasil imbang, kami yakin Persik bisa menahan imbang. Alhamdulillah, semua anak-anak langsung pecah setelah pertandingan,” ungkap Jupe.

Pemain bernomor punggung 16 ini pun mengungkapkan, Persib layak menjadi juara berkat penampilan konsisten di sepanjang musim dan mentalitas sebuah tim juara.

“Saya rasa ini buah dari konsistensi sebuah tim. Saya melihat konsistensi itu bagaimana kita tampil di putaran pertama dan kedua. Anak-anak semuanya sudah bekerja luar biasa. Semua tim di Indonesia bisa juara back to back tapi kita salah satunya,” kata pemain yang kini sudah menyumbang tiga gelar juara itu.

“Buat jadi juara back to back itu berat banget. Tapi tahun ini, kita buktikan dan semua pemain berjuang dari mulai persiapan, sempat tidak maksimal di Piala Presiden, lalu terbentur dengan ACL Two tapi kita punya mental yang luar biasa untuk mencap jadi juara di tahun ini,” tambahnya, seperti dilansir dari laman klub Persib. (Ads)

Berita Terkait

Bandung Jadi Tuan Rumah One Pride MMA 87, Farhan: Kota Terbaik untuk Para Fighter
Persib Bandung Rekrut Saddil Ramdani, Bela 2 Musim
Indonesia Kembali Dipermalukan Jepang,  Kluivert Akui Pasukan Samurai Biru Membuat Timnya Tak Berkutik
Bupati Dony Tantang Ketua Sumedang Walkers Jalan Kaki 65 km
Kini Del Pino dan Kastaneer Menyusul Sejumlah Pemain Asing Andalan Tinggalkan Persib
Jupe Mengaku Beruntung Tiga Kali Juara Bersama Persib
Menang Atas Cina, Timnas Indonesia Dipastikan Lolos Babak 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026
Kalahkan Cina 1-0, Timnas Indonesia Belum Bisa Lolos ke Putaran Piala Dunia

Berita Terkait

Minggu, 15 Juni 2025 - 10:17 WIB

Bandung Jadi Tuan Rumah One Pride MMA 87, Farhan: Kota Terbaik untuk Para Fighter

Kamis, 12 Juni 2025 - 16:00 WIB

Persib Bandung Rekrut Saddil Ramdani, Bela 2 Musim

Rabu, 11 Juni 2025 - 08:10 WIB

Indonesia Kembali Dipermalukan Jepang,  Kluivert Akui Pasukan Samurai Biru Membuat Timnya Tak Berkutik

Senin, 9 Juni 2025 - 11:50 WIB

Bupati Dony Tantang Ketua Sumedang Walkers Jalan Kaki 65 km

Minggu, 8 Juni 2025 - 14:42 WIB

Kini Del Pino dan Kastaneer Menyusul Sejumlah Pemain Asing Andalan Tinggalkan Persib

Berita Terbaru

Dua orang tewas di Distrik Utara Israel akibat dari serangan Iran pada Sabtu (14/6) malam (REUTERS/Ronen Zvulun)

INTERNASIONAL

Iran Ancam Tingkatkan Eskalasi Serangan ke Israel

Minggu, 15 Jun 2025 - 11:21 WIB

NEWS

Sumedang Siap Wujudkan KMP Berbasis Digital

Minggu, 15 Jun 2025 - 10:48 WIB