Sudirman Said: Anies Baswedan Sudah Tentukan Nama Bakal Cawapres, Demokrat Minta Segera Umumkan

- Editor

Minggu, 11 Juni 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: CNN Indonesia

Foto: CNN Indonesia

BIPOL.CO, JAKARTA – Sudirman Said menyampaikan bakal calon presiden (capres) Anies Baswedan telah menentukan nama calon wakil presiden (cawapres). Partai Demokrat meminta agar Anies segera mengumumkan pasangannya itu.

Deputi Bappilu DPP Partai Demokrat, Kamhar Lakumani, menyatakan pernyataan Sudirman Said itu sesuai dengan aspirasi dari Demokrat yang ingin ada nama cawapres di Juni ini.

“Ini penting agar memiliki momentum yang tepat dan waktu yang memadai untuk mengejar ketertinggalan dan membalik keadaan. Jika telah diumumkan, mesin politik partai, Caleg, relawan dan simpatisan akan optimal bekerja untuk pemenangan,” kata Kamhar kepada wartawan, Sabtu (10/6/2023), dilansir .

Menurutnya, pernyataan dari Sudirman Said mengklarifikasi tudingan dari pihak-pihak yang menyebut Partai Demokrat memaksa kehendak agar Ketua Umumnya, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menjadi cawapres.

“Padahal pada berbagai kesempatan telah ditegaskan bahwa nama-nama yang masuk dalam bursa Bacawapres dibahas merujuk pada lima kriteria yang telah disepakati pada Piagam Kerjasama Tiga Partai, dicari yang paling terbaik untuk mewujudkan kemenangan bersama. Itu bisa siapa saja. Partai Demokrat rasional dan obyektif,” ucapnya.

“Namun jangan sampai ada pihak yang bersikap ‘asal bukan AHY’, ini sikap yang tak tepat dalam suatu kerjasama yang dibangun di atas azas kesetaraan,” katanya.

Kamhar pun meminta Anies untuk segera mengumumkan nama yang sudah ada di kantongnya tersebut. “Ini sudah ada di kantong Mas Anies. Kita berharap agar segera diumumkan,” ucapnya.

Nama Cawapres Sudah di kantong Anies

Juru bicara bakal capres Anies Baswedan, Sudirman Said, mengatakan Anies sudah selesai memilih siapa bakal cawapresnya. Anies, katanya, menunggu hari baik untuk mengumumkannya.

“Saat ini proses memilah dan memilih sudah selesai. Tinggal tunggu hari baik bagi Pak Anies untuk memutuskan dan mengumumkan,” ujar Sudirman kepada wartawan, Sabtu (10/6).

Dia mengatakan tak ada satu pun pihak yang memaksa Anies dalam penentuan bakal cawapres. Dia mengatakan NasDem, PKS, dan Demokrat sama-sama telah mengusulkan nama kepada Anies.

“Tidak ada satu pun pihak yang memaksakan. Semua mendapat kesempatan mengusulkan nama. Partai NasDem mengusulkan beberapa nama, PKS mengusulkan beberapa figur baik kader maupun nonkader. Begitupun Partai Demokrat menyodorkan sejumlah tokoh, baik internal maupun eksternal Partai,” ucapnya.(adr)

Editor: Deddy

Berita Terkait

KPU Jabar dan Kabupaten Bandung Touring Demokrasi Road to 27 November 2024
Kadin Kab.Bandung Barat Selenggarakan Dialog Terbuka Calon Bupati-Wakil Bupati
Bakesbangpol Kabupaten Bandung Ajak Ormas dan LSM Sukseskan Pilkada Damai, Masyarakat Tidak Golput
KPU Kabupaten Bandung Lakukan Bimtek Terhadap 314 Anggota PPK
Gun Gun Gunawan Minta Masyarakat Jangan Ragu untuk Melaporkan bila Terjadi Pelanggaran Pilkada
Melalui PAW, Agus Setiawan Resmi jadi Anggota DPRD Kabupaten Bandung Gantikan Gun Gun Gunawan
Legislator NasDem Imam Soetanto Harap Paslon Terpilih Perhatikan Generasi Muda untuk Berkarya
Atas Perintah Ketum, Agus Yasmin Tegaskan Kader NasDem Harus Menangkan Ilham Habibi dan Kang DS

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 08:28 WIB

KPU Jabar dan Kabupaten Bandung Touring Demokrasi Road to 27 November 2024

Kamis, 14 November 2024 - 13:41 WIB

Kadin Kab.Bandung Barat Selenggarakan Dialog Terbuka Calon Bupati-Wakil Bupati

Rabu, 13 November 2024 - 19:57 WIB

Bakesbangpol Kabupaten Bandung Ajak Ormas dan LSM Sukseskan Pilkada Damai, Masyarakat Tidak Golput

Selasa, 12 November 2024 - 20:23 WIB

KPU Kabupaten Bandung Lakukan Bimtek Terhadap 314 Anggota PPK

Senin, 11 November 2024 - 14:04 WIB

Gun Gun Gunawan Minta Masyarakat Jangan Ragu untuk Melaporkan bila Terjadi Pelanggaran Pilkada

Berita Terbaru

Timnas Indonesia telan kekalahan dari Jepang 0-4, pada lagadi Grup C  Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, di SUGBK, Jakarta, Jumat malam. (Foto: Tangkapan layar/istimewa)

Olahraga

Dijebol Jepang 4-0, Shin Tae-yong Belum Lempar Handuk

Sabtu, 16 Nov 2024 - 06:52 WIB