Diskominfo Jabar Luncurkan 48 Informasi Layanan Publik

- Editor

Rabu, 2 Agustus 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BIPOL.CO, BANDUNG – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Jabar meluncurkan 48 informasi layanan publik dari 33 perangkat daerah di Portal Jabarprovgoid (31/8/2023).

Sebanyak 48 informasi layanan publik yang diluncurkan ini terdiri dari kategori kependudukan, pendidikan, kesehatan, sosial, lingkungan, ekonomi, sarana prasarana, teknologi dan komunikasi.

Sebelumnya, Portal Jabarprovgoid hanya menyediakan 11 informasi layanan publik dari 5 perangkat daerah.

Penambahan informasi layanan ini merupakan langkah signifikan portal resmi Pemda Provinsi Jabar untuk meningkatkan kemudahan akses dan keterbukaan informasi layanan publik bagi masyarakat.

Setiap layanan publik di dalam portal dilengkapi dengan penjelasan lengkap terkait prosedur bagi masyarakat untuk mendapatkan layanan secara cepat.

Kepala Diskominfo Jabar, Ika Mardiah menjelaskan penambahan informasi layanan ini dilakukan untuk mengakselerasi Standar Pelayanan Minimal (SPM) dengan mengedepankan rekomendasi dan aspirasi dari masyarakat

“Penambahan informasi layanan ini merupakan komitmen Diskominfo Jabar untuk memberikan layanan informasi dalam satu pintu yang mudah dicari dan menjawab kebutuhan masyarakat,” ujar Ika.

Selain menyediakan informasi yang lebih komprehensif, Portal Jabarprovgoid juga menghadirkan tampilan halaman informasi yang semakin ramah pengguna. (Adr)

Editor: Deddy

Berita Terkait

Tanggulangi Stunting, Pemkot Cimahi Salurkan Beras Fortifit untuk Ibu Hamil dan Menyusui
Pemkab Bandung Raih Penghargaan Pemerintah Kabupaten yang Informatif
BPBD Kota Cimahi Gelar Kegiatan Sekolah/Madrasah aman Bencana (SMAB)
Satpol PP Kota Cimahi Sita Puluhan Ribu Batang Rokok Ilegal
Dikky: TPS3R Salah Satu Solusi Permasalahan Sampah di Cekungan Bandung
252 PNS Purna Bhakti, Pj Wali Kota Bandung Ucapkan Terima Kasih Atas Dedikasi Selama Ini
HARI PANGAN SEDUNIA, DKPP Jabar Akan Diseminasi Pangan Lokal dan Kampanye Stop Boros Pangan
Pemkot Cimahi Apel Gelar Pasukan Siaga Darurat Bencana Geo-Hidrometeorologi

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 14:41 WIB

Tanggulangi Stunting, Pemkot Cimahi Salurkan Beras Fortifit untuk Ibu Hamil dan Menyusui

Jumat, 15 November 2024 - 19:47 WIB

Pemkab Bandung Raih Penghargaan Pemerintah Kabupaten yang Informatif

Kamis, 14 November 2024 - 17:43 WIB

BPBD Kota Cimahi Gelar Kegiatan Sekolah/Madrasah aman Bencana (SMAB)

Kamis, 14 November 2024 - 14:50 WIB

Satpol PP Kota Cimahi Sita Puluhan Ribu Batang Rokok Ilegal

Kamis, 14 November 2024 - 07:56 WIB

Dikky: TPS3R Salah Satu Solusi Permasalahan Sampah di Cekungan Bandung

Berita Terbaru

Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid Konferensi Pers di Kantor Kementerian Komdigi, Jakarta Pusat, Kamis (14/11/2024).

NASIONAL

Meutya Hafid Minta Platform Digital Perangi Judi Online

Sabtu, 16 Nov 2024 - 14:54 WIB