Jadi Pembina Apel Pagi, Bey Deklarasikan Netralitas ASN di Pilkada Serentak 2024

- Editor

Senin, 4 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 Penjabat (Pj.) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin menjadi pembina apel pagi Sekretariat Daerah (Setda) dan BPKAD Provinsi Jabar di Gedung Sate, Kota Bandung, Senin (4/11/2024). Foto: Humas Jabar.

Penjabat (Pj.) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin menjadi pembina apel pagi Sekretariat Daerah (Setda) dan BPKAD Provinsi Jabar di Gedung Sate, Kota Bandung, Senin (4/11/2024). Foto: Humas Jabar.

BIPOL.CO, KOTA BANDUNGPenjabat (Pj.) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin menjadi pembina apel pagi Sekretariat Daerah (Setda) dan BPKAD Provinsi Jabar di Gedung Sate, Kota Bandung, Senin (4/11/2024).

Dalam apel tersebut, Bey bersama Aparatur Sipil Negara (ASN) mendeklarasikan Netralitas ASN dalam Pilkada Serentak Jabar 2024.

Selain itu, Bey juga menyerahkan SK Pensiun, Piagam Penghargaan, Tabungan Hari Tua, dan KTP Elektronik bagi ASN yang memasuki masa purnatugas. Tak cuma itu, Bey pun menyematkan secara simbolis kenaikan Pangkat Luar Biasa kepada ASN di Lingkungan Pemda Provinsi Jabar.

“Pertama saya sampaikan selamat kepada bapak, ibu, yang mendapatkan kenaikan pangkat luar biasa, dan juga mendapatkan SK Pensiun, Piagam Penghargaan, Tabungan Hari tua, dan juga KTP Elektronik secara simbolis kepada para PNS yang memasuki purnatugas,” ucapnya.

Bey menuturkan, masa purnatugas bukan akhir dari pengabdian. Ada banyak hal dan cara yang bisa dikerjakan untuk mendukung pembangunan Jabar. Salah satunya turut berkontribusi menangani permasalahan sampah dengan melakukan pemilahan.

“Bapak, ibu juga jangan lupa berolahraga karena olahraga itu penting dan minimal 30 menit sehari dan dalam lima hari sekali. Karena olahraga itu juga menekan peluang kita masuk rumah sakit,” ucapnya.

“Jadi mohon diperhatikan jangan sampai tidak berolahraga, dan kita tahu makanan di Jawa Barat ini enak-enak, tetapi tetap jaga asupan dan berolahraga secara rutin,” imbuhnya.**

Berita Terkait

Bey Machmudin: Penting bagi Masyarakat Terima Manfaat Keterbukaan Informasi Publik
Sekda Herman Suryatman Gandeng Kader PKK
Sejumlah Ruas Jalan di Kota Bandung Terdampak Pembangunan IPT
Pj.Gubernur Jabar Bey Machmudin: Jawa Barat Siap Gelar Pilkada Serentak 2024
Pemdaprov Jabar Apresiasi Penambahan SPKLU oleh PLN UID Jabar
Sekda Herman Suryatman: Penataan Tata Ruang Harus Berdampak pada Kesejahteraan Masyarakat
Anggota DPD RI Alfiansyah Komeng Kunjungi Gerai Dekranasda Kota Cimahi dan Ayena Studio
PKL dan Bangunan Liar di Sepanjang Jalan AH Nasution Kota Bandung Ditertibkan
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 14 November 2024 - 23:01 WIB

Bey Machmudin: Penting bagi Masyarakat Terima Manfaat Keterbukaan Informasi Publik

Kamis, 14 November 2024 - 22:37 WIB

Sekda Herman Suryatman Gandeng Kader PKK

Kamis, 14 November 2024 - 19:22 WIB

Sejumlah Ruas Jalan di Kota Bandung Terdampak Pembangunan IPT

Kamis, 14 November 2024 - 14:37 WIB

Pj.Gubernur Jabar Bey Machmudin: Jawa Barat Siap Gelar Pilkada Serentak 2024

Kamis, 14 November 2024 - 14:30 WIB

Pemdaprov Jabar Apresiasi Penambahan SPKLU oleh PLN UID Jabar

Berita Terbaru

NEWS

Sekda Herman Suryatman Gandeng Kader PKK

Kamis, 14 Nov 2024 - 22:37 WIB