Kevin/Marcus Wujudkan “All Indonesian Final”

- Editor

Sabtu, 20 Juli 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kevin Sanjaya Sukamuljo (kiri) dan Marcus Fernaldi Gideon (ant)

Kevin Sanjaya Sukamuljo (kiri) dan Marcus Fernaldi Gideon (ant)

JAKARTA.bipol.co – Ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon siap memberikan yang terbaik di partai all Indonesian final melawan Mohammad Ahsan/Hendra Setiwan di turnamen bulu tangkis Blibli Indonesia Open 2019 yang digelar Minggu (21/7/2019).

Kevin/Marcus, setelah menaklukkan unggulan ketiga asal China Li Jun Hui/Liu Yu Chen 21-9, 21-13 dalam waktu 29 menit di babak empat besar, Jumat, memastikan gelar bagi Indonesia dari sektor ganda putra nanti setelah menetapkan all indonesian final.

Ahsan Hendra terlebih dahulu meraih tiket ke final seusai mengalahkan pasangan asal Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dalam tiga gim yang berjalan selama 57 menit dengan skor 17-21, 21-19, 21-17.

“Setiap pemain mempunyai kekurangan dan kelebihan masing-masing…. Kami sudah sering latihan bareng, sudah sama-sama tahu banget. Kami ingin berikan yang terbaik saja,” kata Kevin usai laga.

The Minions, yang tak jarang bermain rubber gim dengan unggulan ketiga itu, kini mendapati lawannya lebih mudah ditaklukkan dalam dua gim dengan cepat.

“Hari ini kami bermain lebih baik dari kemarin dan kami bisa mengontrol jalannya pertandingan juga permainan kami sendiri, (walaupun) lawan bermain sangat cepat dan punya serangan sangat bagus,” kata Kevin.

Sementara itu pelatih ganda putra Indonesia Herry Iman Pierngadi bersyukur Indonesia bisa mengunci gelar dari ganda putra lewat kedua wakilnya yang akan bertanding nanti.

“Ini suatu hadiah buat para penonton, masyarakat Indonesia khususnya,” kata Herry.

Final ganda putra yang digelar pada Minggu akan menjadi ajang pertempuran bagi kedua wakil Indonesia yang pernah menjadi juara Indonesia Open tersebut. Kevin/Marcus merupakan juara Indonesia Open 2018, sementara Ahsan/Hendra berjaya pada 2013. (ant)

Editor  Deden .GP

Berita Terkait

Bersama Syikhuna Pajada, Ribuan Jamaah Do’akan Kang DS Jadi Bupati Bandung Periode Kedua
Implementasi Kepahlawanan: Runtuhkan Kultur dan Struktur Kemiskinan dan Kebodohan
Hati-hati Jika Ada Missed Call yang tidak Dikenal, Jangan Telepon Balik!
Memperburuk Krisis Sampah Beracun, Al Generatif Bisa Hasilkan 5 Juta Ton Limbah Elekronik
Menguak Keanekaragaman Hayati Langka di Sumedang
Zuckerberg Ungkap 2030 Dunia Berubah Total, Kacamata Pintar Diprediksi Gantikan Fungsi HP
Sierra Oktriasa dan Alden Hugo jadi Mojang Jajaka Pinilih Kota Cimahi 2024
Ini 5 Kebiasaan Orang Sukses Menurut Pengakuan Grace Tahir
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 17:19 WIB

Bersama Syikhuna Pajada, Ribuan Jamaah Do’akan Kang DS Jadi Bupati Bandung Periode Kedua

Minggu, 10 November 2024 - 17:25 WIB

Implementasi Kepahlawanan: Runtuhkan Kultur dan Struktur Kemiskinan dan Kebodohan

Senin, 4 November 2024 - 09:18 WIB

Hati-hati Jika Ada Missed Call yang tidak Dikenal, Jangan Telepon Balik!

Minggu, 3 November 2024 - 11:43 WIB

Memperburuk Krisis Sampah Beracun, Al Generatif Bisa Hasilkan 5 Juta Ton Limbah Elekronik

Senin, 28 Oktober 2024 - 14:24 WIB

Menguak Keanekaragaman Hayati Langka di Sumedang

Berita Terbaru

Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid Konferensi Pers di Kantor Kementerian Komdigi, Jakarta Pusat, Kamis (14/11/2024).

NASIONAL

Meutya Hafid Minta Platform Digital Perangi Judi Online

Sabtu, 16 Nov 2024 - 14:54 WIB