Awal 2020, Seluruh Biaya Pendidikan SLTA di Jabar Gratis

- Editor

Selasa, 27 Agustus 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Uu Ruzhanul Ulum.*

Uu Ruzhanul Ulum.*

BANDUNG, bipol.co – Pemprov Jabar menargetkan pada 2020 biaya pendidikan jenjang sekolah lanjutan tingkat atas (SLTA) di Jawa Barat gratis seluruhnya. Rencana tersebut sebagai bentuk pemerintahan memberikan kemudahan akses pendidikan masyarakat.

Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum, mengatakan di samping membantu sarana dan prasarana, digratiskannya seluruh biaya pendidikan adalah agar guru-guru terbantu. Selain itu, orang tua akan terbantu karena bisa menyekolahkan anaknya.

“Jadi bukan untuk madrasah aliyah (MA), tetapi untuk SLTA dan di dalamnya ada siswa aliyah karena kewajiban kami memberikan kemudahan kepada masyarakat mengakses pendidikan,” ujar Uu di Bandung, Selasa (27/08/2019).

Dijelaskannya, Pemprov Jabar telah memberikan bantuan pendidikan kepada para siswa di Jawa Barat, tetapi belum seluruhnya gratis. Saat ini, baik sekolah negeri maupun swasta, hanya mendapat bantuan sebesar Rp500 ribu per-siswa selama satu tahun.

“Nanti tidak hanya itu, tetapi full selama satu tahun biaya atau operasional siswa ditanggung pemerintah. Itu sedang kita bahas dan dihitung berapa kebutuhan siswa satu orang satu tahun,” imbuhnya.

Uu menargetkan, rencana menggratiskan seluruh biaya pendidikan bagi SLTA akan terealisasi di awal tahun 2020. Saat ini, Pemprov Jabar sedang membahas perubahan anggaran 2019, yang kemudian dilanjutkan dengan pembahasan anggaran 2020.

“Ya di awal 2020, karena semuanya enggak ada masalah dan anggarannya Insya Allah kami persiapkan untuk membebaskan siswa SLTA dari biaya yang harus dibayar,” tuturnya.**

 

Reporter: Iman Mulyono

Editor: Hariyawan

Berita Terkait

Tanggulangi Stunting, Pemkot Cimahi Salurkan Beras Fortifit untuk Ibu Hamil dan Menyusui
Pemkab Bandung Raih Penghargaan Pemerintah Kabupaten yang Informatif
BPBD Kota Cimahi Gelar Kegiatan Sekolah/Madrasah aman Bencana (SMAB)
Satpol PP Kota Cimahi Sita Puluhan Ribu Batang Rokok Ilegal
Dikky: TPS3R Salah Satu Solusi Permasalahan Sampah di Cekungan Bandung
252 PNS Purna Bhakti, Pj Wali Kota Bandung Ucapkan Terima Kasih Atas Dedikasi Selama Ini
HARI PANGAN SEDUNIA, DKPP Jabar Akan Diseminasi Pangan Lokal dan Kampanye Stop Boros Pangan
Pemkot Cimahi Apel Gelar Pasukan Siaga Darurat Bencana Geo-Hidrometeorologi

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 14:41 WIB

Tanggulangi Stunting, Pemkot Cimahi Salurkan Beras Fortifit untuk Ibu Hamil dan Menyusui

Jumat, 15 November 2024 - 19:47 WIB

Pemkab Bandung Raih Penghargaan Pemerintah Kabupaten yang Informatif

Kamis, 14 November 2024 - 17:43 WIB

BPBD Kota Cimahi Gelar Kegiatan Sekolah/Madrasah aman Bencana (SMAB)

Kamis, 14 November 2024 - 14:50 WIB

Satpol PP Kota Cimahi Sita Puluhan Ribu Batang Rokok Ilegal

Kamis, 14 November 2024 - 07:56 WIB

Dikky: TPS3R Salah Satu Solusi Permasalahan Sampah di Cekungan Bandung

Berita Terbaru

Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid Konferensi Pers di Kantor Kementerian Komdigi, Jakarta Pusat, Kamis (14/11/2024).

NASIONAL

Meutya Hafid Minta Platform Digital Perangi Judi Online

Sabtu, 16 Nov 2024 - 14:54 WIB