Demokrat Minta Kejelasan Penetapan Pimpinan AKD ke DPR RI

- Editor

Jumat, 18 Oktober 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 Henry Slamet (Foto Firdaus)

Henry Slamet (Foto Firdaus)

SUKABUMI, bipol.co-Partai Demokrat salah satu partai yang melakukan Somasi terhadap penetapan Alat Kelengkapan Dewan (AKD) sebelumnya, selaku partai pengusung Wakil Walikota Sukabumi tersebut, bersama PKS dan PAN, menilai perlu adanya kepastian dalam penentuan pimpinan AKD. Sehingga tidak berpolemik dalam penentuannya.

Hal tersebut disampaikan, ketua Fraksi Partai Demokrat Kota Sukabumi, Henry Slamet kepada wartawan, Jumat (18/10/2019), usai rapat Paripurna pembentukan AKD baru.

“Ada Undang Undangnya, tapi multitafsir. Seharusnya ada kejelasan seperti penentuan pimpinan DPRD,”kata Henry.

Dampak dari aturan yang multitafsir tersebut, proses penentuan AKD memerlukan waktu yang lama. Bahkan di Kota Sukabumi saja sampai satu setengah bulan. “Kalau ada aturan yang tepat dan pas, tidak perlu ribet lagi dalam penentuan ketua AKD,”ujarnya.

Oleh karena itu, dirinya sudah menitipkan pesan kepada anggota DPR RI, karena ketua DPC Partai Demokrat, HM. Muraz saat ini duduk di Senayan dan berada di Komisi II bidang pemerintahan, Henry meminta kejelasan penentuan ketua AKD. Sehingga, tidak perlu lama dalam penentuan ke depannya.

“Jangan sampai habis waktu untuk AKD. sebenarnya kalau aturannya jelas bisa diselesaikan,”tuturnya.
Namun kini Partai Demokrat sendiri menerima keputusan hasil sidang paripurna untuk pembentukan AKD yang telah disahkan.

Henry menilai AKD saat ini paling tepat. sebab semua sudah masuk. Sehingga semua kegiatan bisa dilakukan. “Dulu kan ada beberapa anggota fraksi yang tidak masuk. Makanya saat ini dikoreksi dan sudah dibacakan, menerima semuanya,” ujarnya.

Terkait tidak adanya pimpinan AKD yang merupakan partai pengusung Wali kota, menurutnya tidak masalah. Hal itu justru dianggapnya sebagai sarana untuk cek and balance. “Bagus tuh, kalau semua menjadi satu, tidak ada cek and balancenya. Jadi sekarang ini berimbang. Sudah sesuai di AKD dengan proses demokratis,”ucapnya.

Reporter  : Firdaus

Editor       :  Deden .GP

Berita Terkait

Kadin Kab.Bandung Barat Selenggarakan Dialog Terbuka Calon Bupati-Wakil Bupati
Bakesbangpol Kabupaten Bandung Ajak Ormas dan LSM Sukseskan Pilkada Damai, Masyarakat Tidak Golput
KPU Kabupaten Bandung Lakukan Bimtek Terhadap 314 Anggota PPK
Gun Gun Gunawan Minta Masyarakat Jangan Ragu untuk Melaporkan bila Terjadi Pelanggaran Pilkada
Melalui PAW, Agus Setiawan Resmi jadi Anggota DPRD Kabupaten Bandung Gantikan Gun Gun Gunawan
Legislator NasDem Imam Soetanto Harap Paslon Terpilih Perhatikan Generasi Muda untuk Berkarya
Atas Perintah Ketum, Agus Yasmin Tegaskan Kader NasDem Harus Menangkan Ilham Habibi dan Kang DS
Deklarasi Mendukung Paslon nomor 1 Dikdik S Nugrahawan – Bagja Setiawan

Berita Terkait

Kamis, 14 November 2024 - 13:41 WIB

Kadin Kab.Bandung Barat Selenggarakan Dialog Terbuka Calon Bupati-Wakil Bupati

Rabu, 13 November 2024 - 19:57 WIB

Bakesbangpol Kabupaten Bandung Ajak Ormas dan LSM Sukseskan Pilkada Damai, Masyarakat Tidak Golput

Selasa, 12 November 2024 - 20:23 WIB

KPU Kabupaten Bandung Lakukan Bimtek Terhadap 314 Anggota PPK

Senin, 11 November 2024 - 14:04 WIB

Gun Gun Gunawan Minta Masyarakat Jangan Ragu untuk Melaporkan bila Terjadi Pelanggaran Pilkada

Senin, 11 November 2024 - 13:03 WIB

Melalui PAW, Agus Setiawan Resmi jadi Anggota DPRD Kabupaten Bandung Gantikan Gun Gun Gunawan

Berita Terbaru