Berkarya tak Ingin Biarkan PKS Sendirian

- Editor

Selasa, 19 November 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA, bipol.co – Ketua Umum Partai Berkarya, Hutomo Mandala Putra (Tommy Soeharto), mengatakan pertemuan dengan PKS hari ini bertujuan menyamakan visi guna menyuarakan keinginan rakyat. Tommy menyebut mereka juga membahas rencana kerja sama PKS-Berkarya di Pilkada 2020.

“Seperti diketahui, oposisi emang nggak secara langsung ada di Indonesia. Karenanya, kami akan selalu berpihak pada rakyat. Apa kebijakan yang baik untuk rakyat, kami akan dukung. Itu yang kami akan lakukan kesempatan ke depan. Tentunya, antara PKS dan Berkarya adalah kerja sama pilkada, gimana Pilkada bisa kita sinergikan, dan kita kerja sama erat di antara kedua partai,” kata Tommy saat konferensi pers di DPP PKS, Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Selasa (19/11/2019).

Sekjen Partai Berkarya, Priyo Budi Santoso juga mengatakan alasan Berkarya memilih PKS sebagai partai yang lebih dulu dikunjungi. Berkarya menilai PKS partai yang patut dicontoh dalam mempertahankan suara di parlemen.

Priyo juga menyebut Berkarya tidak ingin PKS berdiri sendiri sebagai partai yang mengkritik pemerintah. Priyo menyebut Berkarya siap melakukan kritik ke pemerintah jika kebijakannya dinilainya tak pro kepada rakyat.

“Ke dua, sudah tentu kami tidak ingin biarkan PKS sendirian dalam situasi perpolitikan yang sekarang ini. Biarlah nanti muncul gagasan-gagasan alternatif untuk kebaikan bangsa, dan kualitas demokrasi ke depan. Kita tidak boleh membiarkan demokrasi kita ambruk hanya karena banyak orang berduyun-duyun menuju kekuasaan,” ujar Priyo.

“Kita harus berkomitmen bangun demokrasi hebat, dan jangan biarkan pemerintah sendirian, sehingga kemudian salah arah,” tambahnya

Sementara itu, Presiden PKS, Sohibul Iman mengatakan sangat membutuhkan dukungan Berkarya dalam mengkritik pemerintah. Meski Berkarya tak memiliki suara di DPR, Sohibul mengatakan Berkarya bisa memberi dukungan dalam membentuk opini masyarakat.

“Terkait dengan masalah perjuangan bersama DPR RI memang Berkarya nggak ada representasi di sana, tapi kan sebagai partai politik Berkarya juga punya hak untuk suara. Menjadi kelompok penekan untuk menguatkan pihak pemerintahan, itu yang kami butuhkan,” tutur Sohibul.* dtc/bbs

Editor: Hariyawan

 

Berita Terkait

KPU Jabar dan Kabupaten Bandung Touring Demokrasi Road to 27 November 2024
Kadin Kab.Bandung Barat Selenggarakan Dialog Terbuka Calon Bupati-Wakil Bupati
Bakesbangpol Kabupaten Bandung Ajak Ormas dan LSM Sukseskan Pilkada Damai, Masyarakat Tidak Golput
KPU Kabupaten Bandung Lakukan Bimtek Terhadap 314 Anggota PPK
Gun Gun Gunawan Minta Masyarakat Jangan Ragu untuk Melaporkan bila Terjadi Pelanggaran Pilkada
Melalui PAW, Agus Setiawan Resmi jadi Anggota DPRD Kabupaten Bandung Gantikan Gun Gun Gunawan
Legislator NasDem Imam Soetanto Harap Paslon Terpilih Perhatikan Generasi Muda untuk Berkarya
Atas Perintah Ketum, Agus Yasmin Tegaskan Kader NasDem Harus Menangkan Ilham Habibi dan Kang DS

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 08:28 WIB

KPU Jabar dan Kabupaten Bandung Touring Demokrasi Road to 27 November 2024

Kamis, 14 November 2024 - 13:41 WIB

Kadin Kab.Bandung Barat Selenggarakan Dialog Terbuka Calon Bupati-Wakil Bupati

Rabu, 13 November 2024 - 19:57 WIB

Bakesbangpol Kabupaten Bandung Ajak Ormas dan LSM Sukseskan Pilkada Damai, Masyarakat Tidak Golput

Selasa, 12 November 2024 - 20:23 WIB

KPU Kabupaten Bandung Lakukan Bimtek Terhadap 314 Anggota PPK

Senin, 11 November 2024 - 14:04 WIB

Gun Gun Gunawan Minta Masyarakat Jangan Ragu untuk Melaporkan bila Terjadi Pelanggaran Pilkada

Berita Terbaru

Timnas Indonesia telan kekalahan dari Jepang 0-4, pada lagadi Grup C  Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, di SUGBK, Jakarta, Jumat malam. (Foto: Tangkapan layar/istimewa)

Olahraga

Dijebol Jepang 4-0, Shin Tae-yong Belum Lempar Handuk

Sabtu, 16 Nov 2024 - 06:52 WIB