SUKABUMI, bipol.co-Objek-objek wisata yang terdapat di sekitar Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi dapat dikunjungi dengan bus khusus pariwisata yang merupakan hibah dari Pemprov Jawa Barat.
Dengan bus ini, titik-titik destinasi wisata di kawasan Palabuhanratu menjadi lebih cepat dan mudah untuk didatangi oleh wisatawan lokal maupun mancanegara.
Bus khusus pawisata untuk Palabuhanratu itu diserahkan Gubernur Jabar, H. Ridwan Kamil kepada Wakil Bupati Sukabumi, H. Adjo Sardjono di halaman Gedung Bale Asri Pusdai Jawa Barat Jalan Diponegoro Nomor 63 Bandung, Senin (30/12/2019).
Dalam proses serah terima secara simbolis, gubernur memberikan duplikat kunci mobil berukuran besar kepada Adjo.
Selain Kabupaten Sukabumi, tujuh daerah lain di Jawa Barat juga menerima bus serupa. Daerah-daerah penerima bantuan bus itu teridiri dari Kabupaten Bandung, Kabupaten Cirebon, Kabupaten Tasikmalaya, Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Karawang, Kota Cirebon, dan Kota Banjar. Pemprov Jabar memberinya nama Bus Wisata Perkotaan.
“Keberadaan bus khusus pariwisata di beberapa daerah diharapkan bisa segera mewujudkan visi dan misi di bidang pariwisata. Semoga dengan adanya Bus Wisata Perkotaan ini dapat menjadikan pariwisata di Jabar juara dan dikenal ke seluruh penjuru dunia,” kata Kamil.
Menurut gubernur, pemberian bantuan bus tersebut merupakan upaya untuk meningkatkan pendapatan daerah serta Indeks Kebahagian Masyarakat (IKM).
Sementara Wakil Bupati Sukabumi menyampaikan, bus tersebut akan dipergunakan untuk melayani wisatawan domestik maupun mancanegara yang ingin mengunjungi titik-titik pariwisata yang ada di Palabuhanratu.
Reporter Firdaus
Editor Deden .GP