PKS Jabar Salurkan Bantuan Rp20 Miliar kepada Warga Terdampak Covid-19

- Editor

Senin, 8 Juni 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DPW PKS Provinsi Jawa Barat menyelenggarakan acara halal bilhalal secara daring, Minggu (7/5/2020).* ant.

DPW PKS Provinsi Jawa Barat menyelenggarakan acara halal bilhalal secara daring, Minggu (7/5/2020).* ant.

BANDUNG, bipol.co – Dewan Pengurus Wilayah Partai Keadilan Sejahtera (DPW PKS) Provinsi Jawa Barat hingga saat ini telah menyalurkan bantuan berupa paket sembako dan bentuk bantuan lainnya senilai Rp20 miliar lebih kepada warga terdampak pandemi Covid-19 di seluruh kabupaten/kota di Jawa Barat.

Ketua Panitia Kegiatan Ramadhan DPW PKS Jabar, Iman Budiman, di Bandung, Minggu, menyatakan laporan ke kader dan simpatisan bahwa selama Bulan Ramadhan tahun ini juga dilaksanakan aksi tanggap darurat Covid-19 dengan penggalangan bantuan dari para pejabat publik kader PKS, anggota Fraksi PKS, kader, dan simpatisan.

“Hasil rekap bantuan yang telah disalurkan dalam bentuk sembako maupun bentuk sarana lainnya dari seluruh kota dan kabupaten di Jawa Barat senilai Rp20 miliar lebih, tepatnya Rp20,9 miliar, yang direkap per tanggal 31 Mei 2020,” kata dia.

Minggu (7/5/2020), DPW PKS Provinsi Jabar menyelenggarakan acara halal bilhalal secara daring dengan pengisi acara yang didaulat meliputi Wakil Ketua Majelis Syuro PKS, Hidayat Nur Wahid; Presiden PKS, M. Sohibul Iman; Ketua DPP PKS Wilayah Dakwah Banten, Jakarta, dan Jawa Barat, Ahmad Syaikhu; dan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, juga mengisi acara tersebut.

Budiman menyatakan acara tersebut merupakan puncak rangkaian kegiatan Ramadhan DPW PKS Jabar.

Kegiatan di Bulan Suci Ramadhan di masa pandemi Covid-19 ini difokuskan pada kegiatan ibadah di rumah dengan semangat ibadah bersama keluarga.

Selain itu, lanjut dia, kajian ramadhan digelar secara daring dengan diikuti kader dan simpatisan seluruh Jabar, bahkan mendunia dengan kajian tematis yang menarik.

Alhamdulillah ada ratusan ribu pemirsa yang terlibat aktif dalam kajian-kajian yang diselenggarakan secara online oleh DPW dan DPD PKS di kota dan kabupaten se Jawa Barat selama Bulan Suci Ramadhan ini,” kata dia.

Ketua Umum DPW PKS Jabar, Haru Suandharu, terkait penanganan pandemi Covid-19, PKS menyampaikan catatan kepada Ridwan Kamil agar memastikan PSBB dilakukan secara konsisten dan tegas dan jangan sampai wacana adaptasi kebiasaan baru atau AKB membuat warga menjadi lengah dan lalai atas protokol Covid-19.* ant

Editor: Hariyawan

Berita Terkait

KPU Jabar dan Kabupaten Bandung Touring Demokrasi Road to 27 November 2024
Kadin Kab.Bandung Barat Selenggarakan Dialog Terbuka Calon Bupati-Wakil Bupati
Bakesbangpol Kabupaten Bandung Ajak Ormas dan LSM Sukseskan Pilkada Damai, Masyarakat Tidak Golput
KPU Kabupaten Bandung Lakukan Bimtek Terhadap 314 Anggota PPK
Gun Gun Gunawan Minta Masyarakat Jangan Ragu untuk Melaporkan bila Terjadi Pelanggaran Pilkada
Melalui PAW, Agus Setiawan Resmi jadi Anggota DPRD Kabupaten Bandung Gantikan Gun Gun Gunawan
Legislator NasDem Imam Soetanto Harap Paslon Terpilih Perhatikan Generasi Muda untuk Berkarya
Atas Perintah Ketum, Agus Yasmin Tegaskan Kader NasDem Harus Menangkan Ilham Habibi dan Kang DS
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 08:28 WIB

KPU Jabar dan Kabupaten Bandung Touring Demokrasi Road to 27 November 2024

Kamis, 14 November 2024 - 13:41 WIB

Kadin Kab.Bandung Barat Selenggarakan Dialog Terbuka Calon Bupati-Wakil Bupati

Rabu, 13 November 2024 - 19:57 WIB

Bakesbangpol Kabupaten Bandung Ajak Ormas dan LSM Sukseskan Pilkada Damai, Masyarakat Tidak Golput

Selasa, 12 November 2024 - 20:23 WIB

KPU Kabupaten Bandung Lakukan Bimtek Terhadap 314 Anggota PPK

Senin, 11 November 2024 - 14:04 WIB

Gun Gun Gunawan Minta Masyarakat Jangan Ragu untuk Melaporkan bila Terjadi Pelanggaran Pilkada

Berita Terbaru

Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid Konferensi Pers di Kantor Kementerian Komdigi, Jakarta Pusat, Kamis (14/11/2024).

NASIONAL

Meutya Hafid Minta Platform Digital Perangi Judi Online

Sabtu, 16 Nov 2024 - 14:54 WIB