MD Pictures Rambah Bisnis Mamin

- Editor

Sabtu, 23 Februari 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA.bipol.co – PT MD Ritel Utama, anak usaha dari PT MD Pictures Tbk (FILM), bekerja sama dengan bersama Anyone F&C Co., Ltd dan XINGXING (Hong Kong) International Investment Limited. membuat perusahaan patungan di industri makanan dan minuman (food and beverage) bernama PT MIXX ONE Food and Beverage. Hal itu ditandai dengan perjanjian perusahaan patungan (JVC/Joint Venture Company) di Jakarta, Jumat (22/2/2019).

“MD sudah main di F&B kalau di high end (level atas) dari Akira dan lain-lain jadi ini lebih ke mid market (menengah) yang mass. Mereka dari Korea Selatan, Anyone Group sangat berpengalaman dalam bisnis kopi selama 20 tahun,” kata Direktur Utama MD Ritel Utama Manoj Punjabi.

Di gedung MD Place sudah terdapat tiga restoran di level, yaitu Valentino, Akira Back, dan AB Steak. Ketiganya dalam pengelolaan dan kepemilikan MD Ritel Utama. Manoj menambahkan, investasi di joint venture ini akan dilakukan tiga tahap. Tahap pertama senilai Rp15 miliar. Setelah ditandatangani kerja sama ini, maka rasio kepemilikan masing-masing saham para pihak tercatat sebesar 33,33% dengan total nilai investasi Rp 15 miliar. Nantinya, setelah satu tahun total nilai investasi akan bertambah menjadi Rp 45 miliar. “Jadi kita ada tiga tahap untuk bisnis ini. Pertama kita Rp 15 miliar dulu di tahun pertama,” imbuh Manoj.

Anyone F&C Co., Ltd akan bertanggung jawab atas pengembangan menu/resep, program pelatihan cafe serta manajemen cafe. Manoj mengatakan, prospek pertumbuhan industri bisnis makanan dan minuman memiliki pangsa pasar yang cerah dan potensial. “Untuk F&B level menengah itu harus sudah mass. Jadi kalau sudah ngomong scale ability kita harus berjalan terus. Karena itu kita punya tiga pihak yang siap untuk F&B ini,” imbuhnya. Gerai pertama kedai kopi ini akan berlokasi di MD Place, Setiabudi, Jakarta, dan beroperasi pada semester kedua 2019. (dgp)

 

 

Berita Terkait

JK Khawatir Utang RI Tembus Rp 8.909 T: Pertumbuhan Ekonomi Stagnan di Level 5 persen
Diikuti Ratusan Peserta, Pemkab Bandung Gelar Pelatihan Kewirausahaan, Bahasa Jepang dan Korea
Kang DS Sebut Pembentukan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih Akan Ditanggung APBD 
Panen Raya Serentak Bersama Presiden, Bupati Bandung Sampaikan Program Pro Petani
Bazar Ramadhan 1446 H dan Launching OPM 2025, Bupati Bandung Optimis Inflasi Stabil
Harganya Sangat Fantastis! ‘Daun Surga’ Asal RI Ini Jadi Komoditas Menjajikan di Pasar Internasional
Apresiasi bagi Nasabah Perorangan, Bank bjb Luncurkan “bjb Super Lucky” 
Kado untuk Warga di 8 Kecamatan, Kang DS dan Wamen PU Groundbreaking Proyek SPAM Ciparay 
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 17:04 WIB

JK Khawatir Utang RI Tembus Rp 8.909 T: Pertumbuhan Ekonomi Stagnan di Level 5 persen

Kamis, 17 April 2025 - 10:41 WIB

Diikuti Ratusan Peserta, Pemkab Bandung Gelar Pelatihan Kewirausahaan, Bahasa Jepang dan Korea

Rabu, 9 April 2025 - 12:05 WIB

Kang DS Sebut Pembentukan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih Akan Ditanggung APBD 

Senin, 7 April 2025 - 15:10 WIB

Panen Raya Serentak Bersama Presiden, Bupati Bandung Sampaikan Program Pro Petani

Senin, 17 Maret 2025 - 16:41 WIB

Bazar Ramadhan 1446 H dan Launching OPM 2025, Bupati Bandung Optimis Inflasi Stabil

Berita Terbaru

REGIONAL

Pemkot Cimahi Peringati Hari Kartini tahun 2025

Selasa, 22 Apr 2025 - 17:36 WIB