Mobil Tercepat Sejagat Dibanderol Rp 37 M

- Editor

Jumat, 8 Maret 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA.bipol.co – Jika anda bertanya apa mobil nomor satu di dunia saat ini? Jawabnya adalah Pininfarina Battista. Susah memang namanya, maklum mobil ini keluaran Italia dan pesaing berat mobil-mobil mewah seperti Ferrari dan Lamborghini. Lantas, apa yang membuatnya jadi mobil nomor satu terdahsyat dunia?

Dilansir dari BBC, mobil ini bahkan terlalu diremehkan jika disebut mobil super mewah. BBC menjuluki mobil ini sebagai mobil hypermewah, sudah walah-walah luar biasanya. Mobil ini diklaim mobil jalanan terkuat dan tercepat di dunia yang pernah ada, menariknya mobil ini juga sangat ramah lingkungan karena menggunakan bahan bakar listrik. Sungguh kombinasi tidak biasa.

Diluncurkan di Geneva Motor Show, dengan seluruh perangkat berbasis elektrik, berikut keunggulan sang mobil nomor wahid : Mobil ini diklaim bisa menempuh hingga 62mph di bawah dua detik, 186mph dalam 12 detik. Kecepatan paling topnya mencapai 250 mil per jam.  Brake horse powernya (bhp) setara dengan 1.900, dua kali lipat kemampuan Formula 1

Kekuatan mobil ini memang sangat gila, hingga anda harus keluarkan kocek Rp 37 miliar. Kepala Eksekutif Automobil Pininfarina Michael Perschke mengatakan bahwa performa tinggi dan tenaga listrik tidak saling eksekutif. Mobil luncuran Battista ini paling ditunggu di Geneva Motor Show, meski baru berusia satu tahun lebih, prestasi perusahaan ini sudah bisa mengungguli beberapa nama industri paling terkenal dalam waktu singkat.

Pembuat mobil ini adalah spin-off dari Pininfarina, rumah desain Italia legendaris yang membantu mewujudkan banyak mobil Ferrari dan Alfa Romeo dari papan gambar menuju produksi. Konglomerat India Mahindra Group membeli saham mayoritas di Pininfarina pada 2015. Mahindra memiliki divisi otomotif, memiliki perusahaan mobil Korea Selatan SsangYong Motor, dan menjalankan tim dalam seri balap Formula E.

Jadi ketika Mahindra memutuskan memperluas nama Pininfarina dari desain mobil ke produksi mobil, ia membawa serta keahlian dan sumber dayanya. Tesla menunjukkan bahwa mobil listrik bisa menyenangkan, cepat dan trendi. Dan dengan potongan harga terbaru dan strategi penjualan, perusahaan California mendorong lebih jauh ke wilayah pasar massal.

Anand Mahindra, ketua Grup Mahindra, mengatakan dia ingin membawa Automobili Pininfarina ke arah yang berlawanan dan membuktikan bahwa mobil listrik dapat menjadi mewah, eksklusif dan dapat dikoleksi. “Mengapa Mahindra bertaruh pada sesuatu yang mewah? Karena akan ada juga kendaraan yang orang ingin beli karena mereka adalah objek hasrat dan keinginan,” kata Mahindra, dilansir dari bbc.com, Kamis (7/3/2019). (ncbc)

Berita Terkait

JK Khawatir Utang RI Tembus Rp 8.909 T: Pertumbuhan Ekonomi Stagnan di Level 5 persen
Diikuti Ratusan Peserta, Pemkab Bandung Gelar Pelatihan Kewirausahaan, Bahasa Jepang dan Korea
Kang DS Sebut Pembentukan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih Akan Ditanggung APBD 
Panen Raya Serentak Bersama Presiden, Bupati Bandung Sampaikan Program Pro Petani
Bazar Ramadhan 1446 H dan Launching OPM 2025, Bupati Bandung Optimis Inflasi Stabil
Harganya Sangat Fantastis! ‘Daun Surga’ Asal RI Ini Jadi Komoditas Menjajikan di Pasar Internasional
Apresiasi bagi Nasabah Perorangan, Bank bjb Luncurkan “bjb Super Lucky” 
Kado untuk Warga di 8 Kecamatan, Kang DS dan Wamen PU Groundbreaking Proyek SPAM Ciparay 
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 17:04 WIB

JK Khawatir Utang RI Tembus Rp 8.909 T: Pertumbuhan Ekonomi Stagnan di Level 5 persen

Kamis, 17 April 2025 - 10:41 WIB

Diikuti Ratusan Peserta, Pemkab Bandung Gelar Pelatihan Kewirausahaan, Bahasa Jepang dan Korea

Rabu, 9 April 2025 - 12:05 WIB

Kang DS Sebut Pembentukan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih Akan Ditanggung APBD 

Senin, 7 April 2025 - 15:10 WIB

Panen Raya Serentak Bersama Presiden, Bupati Bandung Sampaikan Program Pro Petani

Senin, 17 Maret 2025 - 16:41 WIB

Bazar Ramadhan 1446 H dan Launching OPM 2025, Bupati Bandung Optimis Inflasi Stabil

Berita Terbaru

PENDIDIKAN

Wagub Jabar Minta Setiap Kecamatan ada SMA

Rabu, 23 Apr 2025 - 08:02 WIB