PEKANBARU, bipol.co – Kebakaran hutan terus meluas. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Riau melaporkan kebakaran hutan di 12 kabupaten dan kota mencapai 2.719 hektare. Ini berarti bertambah 700 hektare lebih dalam sepekan terakhir.
“Luas lahan yang terbakar sampai dengan hari ini sejumlah lebih kurang 2.719,69 hektare,” kata Kepala Pelaksana BPBD Riau, Edwar Sanger di Pekanbaru, Senin (25/3/2019).
Kondisi itu berpotensi terus meluas karena hingga hari ini Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru menyatakan masih mendeteksi titik-titik panas atau indikasi awal terjadinya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) yang terpantau melalui pencitraan Satelit Terra dan Aqua.
Kebakaran hutan mayoritas terjadi di Kabupaten Bengkalis. Di daerah ini sedikitnya 1.263,83 hektare lahan hutan terbakar. Hampir setiap kecamatan di Kabupaten Bengkalis dilanda kebakaran sepanjang awal 2019. Kebakaran terparah tercatat di Pulau Rupat, masih kabupaten Bengkalis.
Pulau Rupat kabanyakan berkontur gambut dan sepanjang Februari terbakar hebat, menyebabkan asap tebal hingga meluas ke Kota Dumai. (ant)**