Petinju Indonesia – Thailand Adu Jotos di Malang

- Editor

Selasa, 26 Maret 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MALANG.bipol.co – Pertarungan antara petinju Indonesia Tibo Monabesa dengan petinju Thailand Witawas Basapean bakal menyemarakkan rangkaian HUT ke-105 Kota Malang bersamaan dengan HUT ke-58 Kostrad dan HUT ke-70 Bek Ang AD.

Gelaran tinju yang mempertemukan petinju Tanah Air dengan petinju Thailand tersebut, dikemas dalam Malang Super Fight (MSF) XXVI yang akan berlangsung Jumat (29/3/2019) di kawasan bundaran Tugu kota pendidikan tersebut.

“Gelaran MSF kali ini diharapkan mampu membangkitkan kembali Malang sebagai kota yang banyak melahirkan petinju nasional dan internasional. Petinju-petinju yang dilahirkan sasana tinju di Malang, seperti Nurhuda, Monod, Juari, Thomas Americo, Little Pono, Joko Arter, Solikin, serta Wongso Suseno dan Wongso Indrajid,” kata Ketua Komisi tinju Profesional Indonesia (KTPI) Malang raya Ade Herawanto di Malang, Selasa (26/3/2019).

Selain Tibo Monabesa melawan Witawas Basapean, ada pertandingan lain yang mempertemukan Ivor Lastrella asal Filipina versus jagoan Indonesia, Defry Palulu di kelas amatir dan nasional.

Lebih lanjut, Ade yang juga pembina Pertina Jatim itu mengatakan sasana tinju yang mampu melahirkan petinju profesional tingkat nasional dan internasional itu, di antaranya Gajayana Boxing Camp, Abudhory Gym, Satria Yuda BC dan Alamanda BC hingga yang terbaru dua juara dunia kebanggaan arek Malang, yakni Rivo Rengkung dan Hero Tito dari d’Kross Boxing Camp.

Menurut dia, tontonan kelas dunia ini berkonsep sportainment dan gratis. Sebagai hiburan, gelaran MSF ke-26 akan dimeriahkan performance DJ Regina Rumopa yang akan berkolaborasi dengan drum percussion dari komunitas Malang Drummer Club.

Selain itu, atraksi magis dari pesilat-pesilat tradisional yang tergabung dalam perguruan silat SHT, Merpati Putih dan penampilan khas silat Cimande Malang binaan Ade Herawanto.

Semarak acara itu juga ditandai dengan defile dan display statis alutsista kendaraan tempur jenis Tank Anoa, MPV dan lainnya dari Divif 2 Kostrad yang kebetulan juga sedang merayakan hari jadi ke-58.

Sebelumnya, Wali Kota Malang Sutiaji mengapresiasi gelaran MSF ke-26. “Ini (kejuaraan) sangat baik dan harus digelar rutin serta menjadi agenda tetap dalam tiap rangkaian HUT Kota Malang,” ucapnya. (ant)

Editor  Deden .GP

 

 

Berita Terkait

Bersama Syikhuna Pajada, Ribuan Jamaah Do’akan Kang DS Jadi Bupati Bandung Periode Kedua
Implementasi Kepahlawanan: Runtuhkan Kultur dan Struktur Kemiskinan dan Kebodohan
Hati-hati Jika Ada Missed Call yang tidak Dikenal, Jangan Telepon Balik!
Memperburuk Krisis Sampah Beracun, Al Generatif Bisa Hasilkan 5 Juta Ton Limbah Elekronik
Menguak Keanekaragaman Hayati Langka di Sumedang
Zuckerberg Ungkap 2030 Dunia Berubah Total, Kacamata Pintar Diprediksi Gantikan Fungsi HP
Sierra Oktriasa dan Alden Hugo jadi Mojang Jajaka Pinilih Kota Cimahi 2024
Ini 5 Kebiasaan Orang Sukses Menurut Pengakuan Grace Tahir
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 17:19 WIB

Bersama Syikhuna Pajada, Ribuan Jamaah Do’akan Kang DS Jadi Bupati Bandung Periode Kedua

Minggu, 10 November 2024 - 17:25 WIB

Implementasi Kepahlawanan: Runtuhkan Kultur dan Struktur Kemiskinan dan Kebodohan

Senin, 4 November 2024 - 09:18 WIB

Hati-hati Jika Ada Missed Call yang tidak Dikenal, Jangan Telepon Balik!

Minggu, 3 November 2024 - 11:43 WIB

Memperburuk Krisis Sampah Beracun, Al Generatif Bisa Hasilkan 5 Juta Ton Limbah Elekronik

Senin, 28 Oktober 2024 - 14:24 WIB

Menguak Keanekaragaman Hayati Langka di Sumedang

Berita Terbaru

Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid Konferensi Pers di Kantor Kementerian Komdigi, Jakarta Pusat, Kamis (14/11/2024).

NASIONAL

Meutya Hafid Minta Platform Digital Perangi Judi Online

Sabtu, 16 Nov 2024 - 14:54 WIB