BANDUNG, Bipol.co – PWI Kota Bandung menggelar Uji Kompetensi Wartawan (UKW) di Hotel Trans Luxury Hotel Jalan Gatot Subroto No. 289, Bandung.
Ketua penyelenggara UKW Asep Budiyanto mengatakan UKW yang diselenggarakan kali ini meski diselenggarakan di tingkat lokal namun terdapat peserta yang mengikuti yang berasal dari luar Provinsi Jawa Barat.
“Peserta UKW kali ini walaupun kesannya lokal tapi berbau nasional karena ada yg dari daerah Bangka Belitung, Batam, Maluku dan Jateng,” ujar Asep pada Rabu (24/04/2019) di hotel Trans Luxury Hotel, Bandung.
Ketua Penyelenggara UKW ini juga mengatakan UKW merupakan agenda rutin yang dilakukan dalam setiap tahun. Asep berharap UKW dapat menjadi ajang silaturahmi antarwartawan. Selain itu kegiatan ini juga diharapkan dapat menjadi ruang untuk menciptakan wartawan yang berkualitas.
“Uji wartawan ini untuk mengukur pengetahuan (wartawan) dan untuk meningkatkan kopetensi waratawan dalam memproduksi berita yang berkualitas,” tegasnya.
UKW yang diselenggarakan oleh PWI Kota Bandung ini hanya untuk tingkat Muda. Hal itu dilakukan dikarenakan aturan yang berlaku tidak mengizin untuk menggelar UKW berbagai tingkatan dalam satu rangkaian. “UKW ini diikuti oleh 42 perserta, kita hanya ada 1 jenjang muda saja karena terkait peraturan baru,” papar Asep.
Pihak panitia berharap UKW ini dapat terselenggara dengan maksimal dan berjalan baik.
Perlu diketahui Kegiatan UKW ini akan diselenggarakan selama dua hari, 24-25 April 2019. Agenda akan diawali dengan Focus Group Dicussion (FGD) lalu akan dilanjutkan dengan agenda inti Uji Kompetensi Wartawan.**
Reporter: Rahmat Kurniawan. **
Editor: Ude D Gunadi