SUKABUMI,bipol.co – Ketua 1 MUI Kota Sukabumi K.H. Apep Syaifuloh, mengajak masyarakat untuk tetap menjaga keutuhan dan perdamaian menanti hasil keputusan Mahkamah Konstitusi.
“Kita sebagai masyarakat yang sudah memilih tinggal menjaga keutuhan, kerukunan dan kedamaian jangan ada kerusuhan diantara kita seperti yang sudah-sudah,” tandasnya, Jumat (14/6/2019).
Sementara itu Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Susatyo Purnomo Condro menegaskan seluruh ulama dan ormas berkomitmen menjaga Kota Sukabumi dan sekitar tetap kondusif.
“Terkait dengan kegiatan di Jakarta dan perselisihan pemilu, kita berharap tidak berimbas secara negatif di Kota Sukabumi. Alhamdulillah para ulama dan semua tokoh agama sepakat menjaga kota ini lebih baik,” katanya.**
Reporter : Firdaus
Editor : Herry Febriyanto