Menanti Desain Medali Olimpiade Tokyo

- Editor

Kamis, 20 Juni 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA.bipol.co – Panitia Olimpiade Tokyo 2020 akan mengungkapkan kepada publik desain medali Olimpiade pada sebuah acara bertajuk One Year to Go Ceremony dalam Tokyo International Forum pada 24 Juli 2019. Acara ini diselenggarakan atas kerja sama dengan Pemerintahan Metropolitan Tokyo.

Medali emas, perak dan perunggu diproduksi dari logam bekas sisa ponsel tak terpakai dan perangkat elektronik kecil lainnya sebagai bagian dari proyek Tokyo 2020. Proyek ini diabdikan untuk menggencarkan kampanye daur ulang dan aktif dalam pelayanan publik untuk memberi masyarakat kesempatan berperan dalam persiapan Olimpiade.

Pada momen sama juga akan diadakan acara penyerahan undangan panitia Olimpiade Tokyo 2020 kepada para wakil Komite Olimpiade Nasional oleh Komite Olimpiade Internasional (IOC).  Presiden IOC Thomas Bach dan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe kemungkinan menghadiri acara ini.

Panitia Olimpiade Tokyo 2020 juga mengungkapkan Pawai Obor juga akan dipromosikan pada seremoni itu. Pawai Obor atau Torch Relay akan melewati situs-situs paling bersejarah dan terkenal di Jepang, termasuk Prefektur Fukushima, yang luluh lantak oleh gempa bumi dan tsunami 2011.

Menurut laman www.insidethegames.biz, Obor Olimpiade ini akan dibawa mengelilingi Jepang selama 121 hari yang berpuncak pada pembukaan Olimpiade tahun depan. (ant)

Editor  Deden .GP

Berita Terkait

Halalbihalal Bersama Tokoh Masyarakat, Perkuat Kerjasama Membangun Indramayu
Perjalanan Spiritual Deni Saputra: Refleksi dari Tanah Suci hingga Dunia Perfilman
Karena Alasan Ini Ruben Onsu Akhirnya Memutuskan Menjadi Mualaf
Pengakuan Ayu Aulia: Dia Sudah Hamil 4 Bulan Sebelum Ketemu RK
Momen Hari Raya Idulfitri 1446 H, Bupati Bandung Paparkan Capaian 13 Program Strategis
Pulang dari Umrah Bupati Bandung Langsung Bagikan Ribuan Paket Sembako
PWI Kabupaten Bandung Gelar Buka Bersama dan Berbagi Takjil pada Warga dan Pengguna Kendaraan
Bupati Bandung: Di Era Modern Tidak Boleh Lagi Buta Huruf, Apalagi Buta Terhadap Al-Qur’an

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 17:09 WIB

Halalbihalal Bersama Tokoh Masyarakat, Perkuat Kerjasama Membangun Indramayu

Jumat, 11 April 2025 - 06:25 WIB

Perjalanan Spiritual Deni Saputra: Refleksi dari Tanah Suci hingga Dunia Perfilman

Sabtu, 5 April 2025 - 16:35 WIB

Karena Alasan Ini Ruben Onsu Akhirnya Memutuskan Menjadi Mualaf

Rabu, 2 April 2025 - 12:18 WIB

Pengakuan Ayu Aulia: Dia Sudah Hamil 4 Bulan Sebelum Ketemu RK

Senin, 31 Maret 2025 - 17:39 WIB

Momen Hari Raya Idulfitri 1446 H, Bupati Bandung Paparkan Capaian 13 Program Strategis

Berita Terbaru

PENDIDIKAN

Wagub Jabar Minta Setiap Kecamatan ada SMA

Rabu, 23 Apr 2025 - 08:02 WIB