Bek Persib Mudah Ditembus

- Editor

Sabtu, 6 Juli 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(superball)

(superball)

SURABAYA.bipol.co – Pelatih PERSIB, Robert Alberts mengakui, lini pertahanan timnya kurang cepat menghentikan laju serangan Persebaya dalam laga pekan ketujuh Liga 1 2019 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (5/7/2019) malam.

Akibatnya, Persib kalah 0-4 dari Bajul Ijo di hadapan lebih dari 50 ribu pasang mata penonton di stadion. Meski sempat bersusah payah menembus lini pertahanan tuan rumah, Maung Bandung tetap tak mampu menciptakan gol balasan.

“Saya akui pertahanan kita sangat mudah ditembus. Kita betul-betul tidak punya kecepatan dalam mengantisipasi bola-bola terobosan dari Persebaya,” ungkap Robert dalam sesi konferensi pers seusai laga.

Selain itu, ia juga sangat menyayangkan gol ketiga Persebaya yang terjadi di menit 58. Hal itu membuat konsentrasi dan kepercayaan diri para pemain menjadi kian buyar.

“Saya pikir di setelah babak pertama, kita membiarkan Persebaya membuat gol dengan mudah. Meskipun kita ingin segera membalas di awal-awal babak kedua,” kata pria berkebangsaan Belanda itu.

“Kekalahan 0-4 bukan berarti Persebaya mendominasi. Tapi mereka memang jauh lebih efektif daripada kita. Itu perbedaannya. Untuk itu, selamat kepada Persebaya untuk kemenangannya,” tandasnya. (persib.co.id)

Editor  Deden .GP

Berita Terkait

Halalbihalal Bersama Tokoh Masyarakat, Perkuat Kerjasama Membangun Indramayu
Perjalanan Spiritual Deni Saputra: Refleksi dari Tanah Suci hingga Dunia Perfilman
Karena Alasan Ini Ruben Onsu Akhirnya Memutuskan Menjadi Mualaf
Pengakuan Ayu Aulia: Dia Sudah Hamil 4 Bulan Sebelum Ketemu RK
Momen Hari Raya Idulfitri 1446 H, Bupati Bandung Paparkan Capaian 13 Program Strategis
Pulang dari Umrah Bupati Bandung Langsung Bagikan Ribuan Paket Sembako
PWI Kabupaten Bandung Gelar Buka Bersama dan Berbagi Takjil pada Warga dan Pengguna Kendaraan
Bupati Bandung: Di Era Modern Tidak Boleh Lagi Buta Huruf, Apalagi Buta Terhadap Al-Qur’an
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 17:09 WIB

Halalbihalal Bersama Tokoh Masyarakat, Perkuat Kerjasama Membangun Indramayu

Jumat, 11 April 2025 - 06:25 WIB

Perjalanan Spiritual Deni Saputra: Refleksi dari Tanah Suci hingga Dunia Perfilman

Sabtu, 5 April 2025 - 16:35 WIB

Karena Alasan Ini Ruben Onsu Akhirnya Memutuskan Menjadi Mualaf

Rabu, 2 April 2025 - 12:18 WIB

Pengakuan Ayu Aulia: Dia Sudah Hamil 4 Bulan Sebelum Ketemu RK

Senin, 31 Maret 2025 - 17:39 WIB

Momen Hari Raya Idulfitri 1446 H, Bupati Bandung Paparkan Capaian 13 Program Strategis

Berita Terbaru

REGIONAL

Pemkot Cimahi Peringati Hari Kartini tahun 2025

Selasa, 22 Apr 2025 - 17:36 WIB