Kota Bandung Dihuni 40 Ribu Lansia Tak Mampu

- Editor

Jumat, 12 Juli 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pipin Latifah (foto hms)

Pipin Latifah (foto hms)

BANDUNG, bipol.co – Kepala Seksi Rehabilitasi Sosial Anak dan Lansia pada Dinas Sosial dan Penanggulangan Kemiskinan (Dinsosnangkis) Kota Bandung, Pipin Latifah mengatakan terdapat sebanyak 249883 Manusia Lanjut Usia (Manula) yang masuk kategori tidak mampu di kota Bandung. Menurutnya jumlah tersebut hampir setara dengan 10 persen dari total jumlah penduduk kota Bandung.

Pipin mengatakan dari jumlah terseburt terdapat sebanyak 40 ribu Manula yang mengalami kesulitan ekonomi dan dikategorikan tidak mampu. “Jadi sekitar 40 ribu itu adalah lansia yang masuk kategori yang tidak mampu,” kata Pipin, Kamis (11/07/2019)

Pipin menjelaskan Manula yang masuk dalam kategori tidak mampu memiliki kriteria khusus. Menurutnya manula-manula tersebut membutuhkan perhatian lebih serius. ” Kriterianya itu seperti makannya hanya dua kali sehari, ataupun perlu sandang pangan, keterlantaran karena tidak punya anak atau bahkan Sebatang kara,” paparnya.

Pipin mengungkapkan pemerintah masih kesulitan untum menangani Manula yang masuk kategori tidak mampu tersebut. Meski begitu pihak terus berupaya menjalin kerja sama dengan berbagai pihak untuk menanggulangi permasalah tersebut.

“Karena keterbatasan anggaran tidak semua yang 40 ribu itu harus ditangani oleh pemerintah. Makanya kita bekerja sama dengan CSR atau dengan beberapa mall dan Supermarket yang sangat peduli kepada Lansia yang tidak mampu,” ungkapnya.

Selain itu, untuk menyelesaikan permasalahan dan kesulitan yang dialami oleh Manula tersebut, pihak Dinsos juga berkerja sama dengan Dinas-Dinas Pemkot Bandung.

“Misalnya mereka tidak punya makanan, ada dinas pangan yang siap membantu beras kalau memang dalam kondisi darurat. Lalu bisa ke bpjs untuk progres kesehatan,” pungkasnya.

Reporter  : Rahmat Kurniawan

Editor      : Deden .GP

Berita Terkait

Cegah Inflasi, Pemkab Bandung Barat Selenggarakan Gerakan Pangan Murah
Kirmir Jebol TPU Cikutra, Pemkot Bandung Relokasi 19 Makam
Jabar Perkuat Kesiapsiagaan Hadapi Potensi Bencana Selama Libur Natal dan Tahun Baru
Jeje – Asep Ismail Terpilih, Harapan Baru untuk Bandung Barat yang Lebih Maju
Menengok Jalan di Kawasan Alun-alun Kota Cimahi Usai Dilakukan Penataan
Peringati HUT Ke-53 KORPRI, Sekda Indramayu Pimpin Ziarah Ke Taman Makam Pahlawan
Telan Rp10 Miliar, Gedung Setda Kabupaten Bandung yang Baru Diresmikan
BENCANA BANJIR Bey Machmudin Tinjau Solokanjeruk dan Dayeuhkolot Tanggul sungai jebol
Tag :

Berita Terkait

Senin, 2 Desember 2024 - 15:36 WIB

Cegah Inflasi, Pemkab Bandung Barat Selenggarakan Gerakan Pangan Murah

Sabtu, 30 November 2024 - 10:22 WIB

Kirmir Jebol TPU Cikutra, Pemkot Bandung Relokasi 19 Makam

Sabtu, 30 November 2024 - 07:49 WIB

Jabar Perkuat Kesiapsiagaan Hadapi Potensi Bencana Selama Libur Natal dan Tahun Baru

Sabtu, 30 November 2024 - 06:49 WIB

Jeje – Asep Ismail Terpilih, Harapan Baru untuk Bandung Barat yang Lebih Maju

Jumat, 29 November 2024 - 20:24 WIB

Menengok Jalan di Kawasan Alun-alun Kota Cimahi Usai Dilakukan Penataan

Berita Terbaru

BAZNas Sumedang bekerjasama dengan BAZNas RI berhasil membangun kembali rumah milik Adun (73) tidak layak huni di Dusun Tarogong, RT 008 RW 003, Cijeungjing l, Kecamatan Jatigede. Foto: Humas Sumedang.

NEWS

BAZNas Perbaiki Rumah Adun yang tidak Layak Huni

Senin, 2 Des 2024 - 16:08 WIB