UIN SGD Bandung-Kompak Gelar Universitas Membangun Desa

- Editor

Jumat, 12 Juli 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Peserta KKN Sisdamas Tematik Identitas Hukum di Kabupaten Bandung.* humas

Peserta KKN Sisdamas Tematik Identitas Hukum di Kabupaten Bandung.* humas

BANDUNG, bipol.co – UIN SGD Bandung bekerja sama dengan Kompak (Kolaborasi Masyarakat dan Pelayanan untuk Kesejehteraan), sebuah Lembaga kemitraan Pemerintah Australia Indonesia, menggelar program Universitas Membangun Desa melalui Kuliah Kerja Nyata Berbasis Pemberdayaan Masyarakat (KKN Sisdamas) Tematik Legal Identity (identitas hukum) di Kabupaten Bandung pada 31 Juli-31 Agustus 2019.

 

Dr. H. Ramdani Wahyu Sururie, M.Ag., M.Si., menjelaskan Program KKN  Sisdamas Tematik Identitas Hukum yang dilaksanakan oleh Pusat Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) ini berlangsung di Kecamatan Pasir Jambu dan Ciwidey Kabupaten Bandung dengan menerjunkan 60 mahasiswa yang berasal dari Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) UIN SGD Bandung.

 

Sebelum diberangkatkan ke lokasi, 60 mahasiswa FSH UIN SGD Bandung mendapatkan Pembekalan KKN Sisdamas Tematik Identitas Hukum, Universitas Membangun Desa (UMD) tentang urgensi identitas hukum di Aula Lecture Hall, Kampus I, Jalan AH Nasution No 105 Cipadung Cibiru Kota Bandung, Kamis (11/7/2019).

 

Acara pembekalan ini diberikan oleh Kepala Seksi Pengabdian kepada Masyarakat Direktorat Perguruan Tinggi Islam (Diktis), Muhammad Aziz Hakim, MH., Ketua Pengadilan Agama Soreang (H. A. Nafi Muzakki, S.Ag, MH), Kasi Bimas Islam Kemenag Kab. Bandung (Drs Undang Suryana, M.Si), Kabid pada Disdukcapil Kabupaten Bandung (H, Iwan Ridwan, M.Si), Tim dari KOMPAK, PUSKKAPPA dan IPPMI, Kepala Desa yang dihadiri Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat, (Dr. Munir, MA)

 

Menurut Dr. H. Ramdani, tujuan KKN ini ialah agar para mahasiswa bersama masyarakat bisa mendorong terbitnya sejumlah dokumen hukum berupa Akta Nikah, Akta Lahir, KTP, Kartu Keluarga, Akta Wakaf dan lain-lain.

 

“Selama mereka melaksanakan KKN selama 1 bulan pada Agustus nanti, para mahasiwa peserta KKN akan mendorong masyarakat tanpa identitas hukum memperoleh identitas hukum tersebut,” tegasnya, Jumat (12/07/2019).

 

Bagi Muhammad Aziz Hakim, dokumen identitas hukum ini sangat penting bagi masyarakat untuk memperoleh akses terhadap kesehatan, pendidikan, dan bantuan dari pemerintah.

 

“Masyarakat yang tanpa identitas hukum akan sulilt mengakses tiga bidang tadi,” paparnya.

 

Ketika ditanya tentang target dokumen identitas hukum yang bisa dicapai dalam kegiatan KKN Sisdamas Tematik ini, Dr. H. Ramdani menjelaskan bergantung kesiapan mahasiswa dan kesediaan masyarakat memperoleh dokumen identitas hukum ini. Bisa jumlahnya ratusan, bahkan bisa lebih.

 

Dr. Munir berharap agar KKN Sisdamas Tematik idenitas hukum ini mampu membantu melayani masyarakat  di Kabupaten Bandung, khususnya dalam memperoleh dokumen identitas hukum.

 

Citra Aulia, Innovation Manager dari Kompak menuturkan apabila KKN ini sukses, maka akan dijadikan replikasi bagi univeristas di Indonesia untuk  membagun desa melalui kegiatan KKN tematik identitas hukum.**

Editor: Hariyawan

Berita Terkait

Cegah Inflasi, Pemkab Bandung Barat Selenggarakan Gerakan Pangan Murah
Kirmir Jebol TPU Cikutra, Pemkot Bandung Relokasi 19 Makam
Jabar Perkuat Kesiapsiagaan Hadapi Potensi Bencana Selama Libur Natal dan Tahun Baru
Jeje – Asep Ismail Terpilih, Harapan Baru untuk Bandung Barat yang Lebih Maju
Menengok Jalan di Kawasan Alun-alun Kota Cimahi Usai Dilakukan Penataan
Peringati HUT Ke-53 KORPRI, Sekda Indramayu Pimpin Ziarah Ke Taman Makam Pahlawan
Telan Rp10 Miliar, Gedung Setda Kabupaten Bandung yang Baru Diresmikan
BENCANA BANJIR Bey Machmudin Tinjau Solokanjeruk dan Dayeuhkolot Tanggul sungai jebol

Berita Terkait

Senin, 2 Desember 2024 - 15:36 WIB

Cegah Inflasi, Pemkab Bandung Barat Selenggarakan Gerakan Pangan Murah

Sabtu, 30 November 2024 - 10:22 WIB

Kirmir Jebol TPU Cikutra, Pemkot Bandung Relokasi 19 Makam

Sabtu, 30 November 2024 - 07:49 WIB

Jabar Perkuat Kesiapsiagaan Hadapi Potensi Bencana Selama Libur Natal dan Tahun Baru

Sabtu, 30 November 2024 - 06:49 WIB

Jeje – Asep Ismail Terpilih, Harapan Baru untuk Bandung Barat yang Lebih Maju

Jumat, 29 November 2024 - 20:24 WIB

Menengok Jalan di Kawasan Alun-alun Kota Cimahi Usai Dilakukan Penataan

Berita Terbaru

BAZNas Sumedang bekerjasama dengan BAZNas RI berhasil membangun kembali rumah milik Adun (73) tidak layak huni di Dusun Tarogong, RT 008 RW 003, Cijeungjing l, Kecamatan Jatigede. Foto: Humas Sumedang.

NEWS

BAZNas Perbaiki Rumah Adun yang tidak Layak Huni

Senin, 2 Des 2024 - 16:08 WIB