PABBSI Jabar Siap Gelar BK PON XX/2020

- Editor

Kamis, 15 Agustus 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Maman Suryaman  (Foto Deden .GP)

Maman Suryaman (Foto Deden .GP)

BANDUNG.bipol.co–  Pengurus Provinsi Persatuan Angkat Besi, Angkat Berat dan Binaraga Indonesia (PABBSI) Jawa Barat menyatakan telah siap menyelenggarakan Babak Kualifikasi (BK) Pekan Olahraga Nasional (PON) XX/2020, yang akan berlangsung di GOR Tri Lomba Juang, Jalan Pajajaran. Kota Bandung, mulai tanggal 17 hingga 29 Agustus 2019.

Menurut ketua Pengprov PABBSI Jabar Maman Suryaman, total ada 433 orang atlet dari 31 provinsi yang telah memastikan diri tampil di Babak Kualifikasi. “Untuk Binaraga diikuti 120 atlet, Angkat Besi 171 atlet, dan Angkat Berat 142 atlet,” ujar Maman saat ditemu di sekretariat PABBSI Jabar di Jalan Pajajaran, Kota Bandung, Rabu (14/08/19)”.

Lebih lanjut Maman menjelaskan, untuk Binaraga berlangsung pada tanggal 17-19 Agustus, Angkat Besi 19-24 Agustus dan Angkat Berat 24-29 Agustus. “Total ada 36 kelas pertandingan pada Babak Kualifikasi nanti, 7 kelas untuk Binaraga, Angkat Besi 14 kelas, ditambah Angkat Berat 15 kelas,”’ katanya.

Maman menambahkan, khusus untuk Angkat Besi ada 6 kelas tambahan, yang terdiri dari 3 kelas putra dan 3 kelas putri. 6 kelas tembahan tersebut untuk memfaslitasi pelaksanaan Seleksi SEA Games dan Kejurnas Angkat Besi. “Peserta Babak Kualifikasi diperkirakan tiba di Bandung antara tanggal 16-17 Agustus. Mereka akan menginap dibeberapa hotel yang berada dekat dengan GOR Tri Lomba Juang,” tutur Maman.

Dikatakan Maman, nantinya setiap peringkat pertama dan kedua dari masing-masing kelas akan menjalani tes doping. Sedangkan tes doping untuk peringkat ketiga akan dilaksanakan secara random. Pelaksana tes doping sendiri dipercayakan kepada Lab DKI. “Atlet yang berhak tampil di PON XX Papua nanti hanya peringkat 5 Besar dari masing-masing kelas yang dipertandingkan,” jelas Maman.

Terkait dengan pelaksanaan Babak Kualifikasi, Maman mengatakan, PABBSI Jabar mendapat bantuan dari berbagai pihak, seperti Kementerian Pemuda dan Olahraga RI, PB PABBSI, KONI Jabar dan pihak sponsor lainnya.

“Kalau berbicara anggaran ini cukup tidak cukup, hanya kami mensiasatinya agar bisa cukup. Alhamdulillah ada bantuan dari berbagai pihak, kami sangat berterima kasih. Dengan semangat untuk meraih prestasi di Indonesia kami akan melaksanakan sebaik mungkin sesuai dengan standar nasional,” pungkas Maman.  (Deden .GP)

 

Berita Terkait

Halalbihalal Bersama Tokoh Masyarakat, Perkuat Kerjasama Membangun Indramayu
Perjalanan Spiritual Deni Saputra: Refleksi dari Tanah Suci hingga Dunia Perfilman
Karena Alasan Ini Ruben Onsu Akhirnya Memutuskan Menjadi Mualaf
Pengakuan Ayu Aulia: Dia Sudah Hamil 4 Bulan Sebelum Ketemu RK
Momen Hari Raya Idulfitri 1446 H, Bupati Bandung Paparkan Capaian 13 Program Strategis
Pulang dari Umrah Bupati Bandung Langsung Bagikan Ribuan Paket Sembako
PWI Kabupaten Bandung Gelar Buka Bersama dan Berbagi Takjil pada Warga dan Pengguna Kendaraan
Bupati Bandung: Di Era Modern Tidak Boleh Lagi Buta Huruf, Apalagi Buta Terhadap Al-Qur’an

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 17:09 WIB

Halalbihalal Bersama Tokoh Masyarakat, Perkuat Kerjasama Membangun Indramayu

Jumat, 11 April 2025 - 06:25 WIB

Perjalanan Spiritual Deni Saputra: Refleksi dari Tanah Suci hingga Dunia Perfilman

Sabtu, 5 April 2025 - 16:35 WIB

Karena Alasan Ini Ruben Onsu Akhirnya Memutuskan Menjadi Mualaf

Rabu, 2 April 2025 - 12:18 WIB

Pengakuan Ayu Aulia: Dia Sudah Hamil 4 Bulan Sebelum Ketemu RK

Senin, 31 Maret 2025 - 17:39 WIB

Momen Hari Raya Idulfitri 1446 H, Bupati Bandung Paparkan Capaian 13 Program Strategis

Berita Terbaru

PENDIDIKAN

Wagub Jabar Minta Setiap Kecamatan ada SMA

Rabu, 23 Apr 2025 - 08:02 WIB