PURWAKARTA, bipol.co – Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika, apresiasi kinerja TNI/Polri yang sudah berhasil menjaga kondusivitas menjelang hingga selesainya Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden periode 2019-2024, pada Minggu (20/10/2019) lalu.
Menurutnya, bahwa keberhasilan tersebut berkat terjalinnya sinergitas antar lintas intansi hingga element masyarakat.
“Berkat sinergitas semua element masyarakat yang sudah terjalin dengan baik, sehingga situasi tercipta dengan damai dan aman,” ujar Anne, Selasa (22/10/2019).
Menurutnya, bahwa sinergitas TNI-Polri dan semua elemen masyarakat menjadi tonggak damainya Negara Kesatuan RI.
Bupati yang akrab disapa Ambu Anne tersebut mengatakan berkat pengamanan TNI Polri, pelantikan Presiden dan Wakil Presiden periode 2019 – 2024 di gedung DPR MPR kemarin berlangsung aman dan damai
“Terima kasih kepada TNI – Polri yang sudah menjaga keamanan selama ini, Alhamdulillah pelantikan Presiden dan Wakil Presiden dapat beejalan aman” ucapnya.
Redaktur: Arief