Kendalikan dan Tangani Banjir, BNPB Gelar Rakor

- Editor

Kamis, 2 Januari 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menggelar rapat koordinasi di lantai 15, Gedung Graha BNPB, Jl Pramuka, Jakarta Timur, Kamis (2/2/2020).* detikcom

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menggelar rapat koordinasi di lantai 15, Gedung Graha BNPB, Jl Pramuka, Jakarta Timur, Kamis (2/2/2020).* detikcom

JAKARTA, bipol.co – Untuk membahas terkait pengendalian dan penanganan banjir, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menggelar rapat koordinasi pagi ini. Rapat digelar di lantai 15, Gedung Graha BNPB, Jl Pramuka, Jakarta Timur, Kamis (2/2/2020). Rapat dimulai sejak pukul 08.00 WIB.

Rapat dipimpin langsung oleh Kepala BNPB, Doni Monardo. Hadir dalam rapat Kepala BMKG Dwikorita Karnawati, Staff khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga dan beberapa perwakilan dari kementerian dan lembaga terkait.

Rapat ini sekaligus koordinasi dan konsolidasi tindak lanjut penyiapan dan pengelolaan sumber daya untuk penanganan banjir di wilayah Jabodetabek.

“Oleh karenanya memang dibutuhkan koordinasi secara menyeluruh agar langkah-langkah penanganan lebih terintegrasi lagi mulai pagi ini,” ujar Doni, dalam rapat.

Doni mengatakan jumlah pengungsi akibat banjir juga bertambah. Dia mengatakan untuk kementerian dan lembaga terkait juga fokus untuk memberikan bantuan kepada korban yang terdampak.

“Bapak, Ibu sekalian yang perlu kita ketahui sekarang apa yang harus kita kerjakan karena jumlah pengungsi semakin banyak sampai dengan sekitar pukul 12.00 WIB untuk DKI saja sudah sampai lebih dari 30.000 orang mungkin pagi ini dua kali lipat,” katanya.

“Pertemuan ini kita fokuskan nanti untuk mengurus para pengungsi ke dua para korban yang terjadi luka-luka termasuk mereka yang mengalami masalah kesulitan listrik, air bersih dan kehadiran BUMN sangat strategis,” lanjut Doni.

Seperti diketahui, banjir terjadi di wilayah Jabodetabek sejak Rabu (1/2). Hingga saat ini banjir masih menggenang di beberapa titik. Banjir diakibatkan karena curah hujan yang tinggi sejak pergantian malam tahun baru.*

Editor: Hariyawan

Berita Terkait

Puluhan Murid Keracunan Usai Menyantap MBG, Kepala BGN Sebut Ada Kelalaian
Temuan BPOM-BPJPH, Produk Makanan Berlabel Halal Ternyata Mengandung Babi
Ratusan Jenderal Tandatangani Pernyataan Sikap, Usul Pergantian Gibran dan Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
Jokowi Tunjukkan Ijazah ke Wartawan, Tapi Dilarang Ngambil Gambar, Kamera dan Handphone Dikumpulkan
Titiek Puspa Wafat dalam Usia 87 Tahun, Sempat Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H
Bawaslu Tegaskan Komitmen Jaga Demokrasi, Rahmat Bagja: Kita akan Gandeng Lagi Masyarakat untuk Tegakkan Kedaulatan Rakyat
Ngeri! Guru Besar UGM Diduga Berbuat Kekerasan Seksual Terhadap Mahasiswi Sejak 2023
Panglima TNI Dampingi Menlu RI Lepas Bantuan Kemanusian Untuk Myanmar
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 23 April 2025 - 12:09 WIB

Puluhan Murid Keracunan Usai Menyantap MBG, Kepala BGN Sebut Ada Kelalaian

Rabu, 23 April 2025 - 11:00 WIB

Temuan BPOM-BPJPH, Produk Makanan Berlabel Halal Ternyata Mengandung Babi

Jumat, 18 April 2025 - 14:16 WIB

Ratusan Jenderal Tandatangani Pernyataan Sikap, Usul Pergantian Gibran dan Reshuffle Menteri Pro-Jokowi

Kamis, 17 April 2025 - 07:47 WIB

Jokowi Tunjukkan Ijazah ke Wartawan, Tapi Dilarang Ngambil Gambar, Kamera dan Handphone Dikumpulkan

Kamis, 10 April 2025 - 19:29 WIB

Titiek Puspa Wafat dalam Usia 87 Tahun, Sempat Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H

Berita Terbaru