PSSI Pastikan Keberlangsungan Liga 1 Putri

- Editor

Sabtu, 1 Februari 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

File Foto - Ribuan bobotoh mengawal arak-arakan Tim Persib Putri keliling Kota Bandung, Jawa Barat, Minggu (29/12/2019). Arak-arakan tersebut digelar dalam rangka menyambut tim Persib Bandung Putri yang berhasil menjadi juara Liga 1 Putri 2019 setelah menumbangkan PS Tira Persikabo di laga final dengan agregat 6-1. (net)

File Foto - Ribuan bobotoh mengawal arak-arakan Tim Persib Putri keliling Kota Bandung, Jawa Barat, Minggu (29/12/2019). Arak-arakan tersebut digelar dalam rangka menyambut tim Persib Bandung Putri yang berhasil menjadi juara Liga 1 Putri 2019 setelah menumbangkan PS Tira Persikabo di laga final dengan agregat 6-1. (net)

JAKARTA.bipol.co- Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) memastikan keberlangsungan dua kompetisi perempuan, yakni Liga 1 Putri dan Piala Pertiwi pada tahun 2020.

Dikutip dari laman resmi PSSI, di Jakarta, Sabtu (1/2), tujuan dilangsungkan dua turnamen tersebut adalah untuk semakin memopulerkan sepak bola putri di Indonesia.

Hal itu dianggap penting karena PSSI ingin membentuk skuat tim nasional putri yang kuat dan dapat berbicara banyak di tingkat internasional.

Meski demikian, PSSI belum memastikan jadwal pelaksanaan Liga 1 Putri dan Piala Pertiwi tersebut.

PSSI sendiri pertama kali menggelar Liga 1 Putri pada tahun 2019 yang menjadi pelaksanaan liga sepak bola putri pertama sepanjang sejarah Indonesia.

Ketika itu, Liga 1 Putri diikuti oleh 10 tim, yaitu Arema, Bali United, Persipura, Persebaya, Persib, Persija, PSIS, PSM, PSS dan Tira Persikabo. Ada pun juaranya adalah Persib.

Pada tahun 2020, PSSI menargetkan minimal ada enam tim putri dari 18 klub Liga 1 yang menjadi peserta.

Piala Pertiwi merupakan turnamen sepak bola putri nasional yang berlangsung setiap tahun. Pada tahun 2019, Piala Pertiwi juga digelar, dengan Sumatera Selatan berhasil keluar sebagai pemenang.

Pada Piala Pertiwi 2020, PSSI menginginkan ada minimal 20 klub anggota PSSI yang terlibat. Kompetisi berlangsung dari tingkat provinsi hingga nasional.

Liga 1 Putri dan Piala Pertiwi menjadi ajang PSSI menemukan pemain terbaik untuk timnas.

Pada tahun 2020, timnas putri senior Indonesia akan berpartisipasi di Piala AFF Putri dan beberapa pertandingan persahabatan FIFA.

PSSI menargetkan timnas putri lolos dari babak penyisihan Piala AFF dan pada akhir tahun dapat bertengger di posisi 50 peringkat FIFA.

Selain itu, timnas U-16 dan U-19 putri akan berlaga di Piala AFF U-16 serta U-19. Di sini, PSSI meminta skuat Garuda Pertiwi untuk mencatatkan hasil positif.

Editor       Deden .GP

Berita Terkait

Halalbihalal Bersama Tokoh Masyarakat, Perkuat Kerjasama Membangun Indramayu
Perjalanan Spiritual Deni Saputra: Refleksi dari Tanah Suci hingga Dunia Perfilman
Karena Alasan Ini Ruben Onsu Akhirnya Memutuskan Menjadi Mualaf
Pengakuan Ayu Aulia: Dia Sudah Hamil 4 Bulan Sebelum Ketemu RK
Momen Hari Raya Idulfitri 1446 H, Bupati Bandung Paparkan Capaian 13 Program Strategis
Pulang dari Umrah Bupati Bandung Langsung Bagikan Ribuan Paket Sembako
PWI Kabupaten Bandung Gelar Buka Bersama dan Berbagi Takjil pada Warga dan Pengguna Kendaraan
Bupati Bandung: Di Era Modern Tidak Boleh Lagi Buta Huruf, Apalagi Buta Terhadap Al-Qur’an
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 17:09 WIB

Halalbihalal Bersama Tokoh Masyarakat, Perkuat Kerjasama Membangun Indramayu

Jumat, 11 April 2025 - 06:25 WIB

Perjalanan Spiritual Deni Saputra: Refleksi dari Tanah Suci hingga Dunia Perfilman

Sabtu, 5 April 2025 - 16:35 WIB

Karena Alasan Ini Ruben Onsu Akhirnya Memutuskan Menjadi Mualaf

Rabu, 2 April 2025 - 12:18 WIB

Pengakuan Ayu Aulia: Dia Sudah Hamil 4 Bulan Sebelum Ketemu RK

Senin, 31 Maret 2025 - 17:39 WIB

Momen Hari Raya Idulfitri 1446 H, Bupati Bandung Paparkan Capaian 13 Program Strategis

Berita Terbaru