Kemenangan Persib Berlanjut

- Editor

Selasa, 18 Februari 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Frets Butuan (kiri) mengawal bola melewati kawalan pemain PSS Sleman di Stadion Sultan Agung, Senin (17/2).   (persib.co.id)

Frets Butuan (kiri) mengawal bola melewati kawalan pemain PSS Sleman di Stadion Sultan Agung, Senin (17/2). (persib.co.id)

SLEMAN.bipol.co – Persib kembali meraih kemenangan dalam rangkaian pertandingan pramusim 2020. Kali ini, Pangeran Biru sukses menundukkan PSS Sleman dengan skor 2-0 di Stadion Sultan Agung, Senin malam (17/2).

Dua gol kemenangan Persib atas di peserta Liga 1 tersebut tercipta di babak pertama oleh bek senior Victor Igbonefo dan tendangan penalti striker asal Brasil Wander  Luiz.

Pada laga persahabatan yang tidak dihadiri suporter ini, kedua tim bermain terbuka sejak menit awal. Baik  Pesib maupun PSS silih berganti melakukan serangan dan membuat sejumlah peluang.

Persib berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-21  ketika Victor Igbonefo mengoyak gawang PSS  dengan sudulan kepala. Berawal dari sepak pojok yang dilakukan Frets Butuan, bola mampu dijangkau dan diarahkan sempurna oleh bek kelahiran Nigeria itu ke gawang PSS Sleman.

Menjelang babak pertama usai, Pangeran Biru mampu menggandakan keunggulan. Wander Luiz sukses menjalankan tugasnya melakukan tendangan penalti pada menit ke-45. Wasit menunjuk titik putih setelah pemain PSS  melakukan pelanggaran kepada Luiz di kotak terlarang. Hingga laga babak pertama usai, skor bertahan 2-0 untuk keunggulan Persib.

Di babak kedua, seperti dilansir laman resmi Persib, Persib dan PSS masih tampil dengan tempo yang sama. Mereka lebih sering memainkan umpan bola-bola pendek. Tetapi serangan yang dilancarkan kedua tim tidak seagresif babak pertama. Alhasil, peluang pun lebih jarang tercipta di paruh kedua.

Namun, menjelang laga berakhir, PSS mencoba meningkatkan serangan. Mereka juga lebih sering melakukan umpan panjang, namun upayanya tak kunjung berbuah gol. Hingga laga usai, skor tetap bertahan 2-0 untuk kemenangan Pesib.

Kemenangan atas PSS membuat tim asuhan Robert Alberts melanjutkan hasil positif dalam sejumlah laga pemanasan pramusim. Pada Sabtu 15 Februari 2020 lalu, PERSIB juga mencatat kemenangan 2-0 atas Persis Solo.

 

Editor    Deden .GP

Berita Terkait

Bersama Syikhuna Pajada, Ribuan Jamaah Do’akan Kang DS Jadi Bupati Bandung Periode Kedua
Implementasi Kepahlawanan: Runtuhkan Kultur dan Struktur Kemiskinan dan Kebodohan
Hati-hati Jika Ada Missed Call yang tidak Dikenal, Jangan Telepon Balik!
Memperburuk Krisis Sampah Beracun, Al Generatif Bisa Hasilkan 5 Juta Ton Limbah Elekronik
Menguak Keanekaragaman Hayati Langka di Sumedang
Zuckerberg Ungkap 2030 Dunia Berubah Total, Kacamata Pintar Diprediksi Gantikan Fungsi HP
Sierra Oktriasa dan Alden Hugo jadi Mojang Jajaka Pinilih Kota Cimahi 2024
Ini 5 Kebiasaan Orang Sukses Menurut Pengakuan Grace Tahir

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 17:19 WIB

Bersama Syikhuna Pajada, Ribuan Jamaah Do’akan Kang DS Jadi Bupati Bandung Periode Kedua

Minggu, 10 November 2024 - 17:25 WIB

Implementasi Kepahlawanan: Runtuhkan Kultur dan Struktur Kemiskinan dan Kebodohan

Senin, 4 November 2024 - 09:18 WIB

Hati-hati Jika Ada Missed Call yang tidak Dikenal, Jangan Telepon Balik!

Minggu, 3 November 2024 - 11:43 WIB

Memperburuk Krisis Sampah Beracun, Al Generatif Bisa Hasilkan 5 Juta Ton Limbah Elekronik

Senin, 28 Oktober 2024 - 14:24 WIB

Menguak Keanekaragaman Hayati Langka di Sumedang

Berita Terbaru