Tahukah Anda? Ghozali Cetak Tiga Gol di PI 2019

- Editor

Selasa, 12 Mei 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ghozali Siregar (persib,co.id)

Ghozali Siregar (persib,co.id)

BANDUNG.bipol.co – Ghozali Siregar adalah salah satu pemain tengah Persib yang produktif mencetak gol. Pada Piala Indonesia 2019 lalu, pemain bernomor punggung 77 ini mengemas tiga gol.

Gol pertama Ghozali pada turnamen ini dicetak saat Persib menghadapi Persiwa Wamena di Stadion Si Jalak Harupat, 11 Februari 2019. Pada laga yang berakhir dengan skor 7-0 ini, Ghozali menyumbangkan satu gol pada menit ke-90.

Pemain kelahiran Dolok Sanggul Sumatera Utara ini kembali mencetak gol saat Maung Bandung melawat ke markas Arema FC, 22 Februari 2019. Dia mencetak satu gol menit ke-85, sekaligus menutup laga ini dengan skor 2-2.

Seperti dilansir laman resmi Persib, pada laga kontra Borneo FC, 4 Mei 2019, Ghozali pun kembali mencetak gol. Dia mencetak gol pembuka di menit ke- 5 pada laga yang berakhir dengan skor 3-2 untuk kemenangan Persib.

Produktivitas Ghozali pun terlihat pada kompetisi Liga 1 musim 2018 dan 2019. Pada tahun pertama bersama Persib dia mencetak lima gol dari 32 laga yang dimainkannya. Sementara  pada musim 2019, ia mengemas empat gol dari 26 pertandingan.  Pencapaian Ghozali masih kalah dibandingkan rekan setimnya, Febri Hariyadi, yang mencetak sembilan gol pada kompetisi Liga 1 2019

Pada musim 2020 ini, pemain yang akrab disapa Gozo ini belum mendapatkan kesempatan bermain. Persib baru menjalani tiga pertandingan sebelum kompetisi ditangguhkan akibat wabah virus corona.

Editor     Deden .GP

Berita Terkait

Bersama Syikhuna Pajada, Ribuan Jamaah Do’akan Kang DS Jadi Bupati Bandung Periode Kedua
Implementasi Kepahlawanan: Runtuhkan Kultur dan Struktur Kemiskinan dan Kebodohan
Hati-hati Jika Ada Missed Call yang tidak Dikenal, Jangan Telepon Balik!
Memperburuk Krisis Sampah Beracun, Al Generatif Bisa Hasilkan 5 Juta Ton Limbah Elekronik
Menguak Keanekaragaman Hayati Langka di Sumedang
Zuckerberg Ungkap 2030 Dunia Berubah Total, Kacamata Pintar Diprediksi Gantikan Fungsi HP
Sierra Oktriasa dan Alden Hugo jadi Mojang Jajaka Pinilih Kota Cimahi 2024
Ini 5 Kebiasaan Orang Sukses Menurut Pengakuan Grace Tahir

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 17:19 WIB

Bersama Syikhuna Pajada, Ribuan Jamaah Do’akan Kang DS Jadi Bupati Bandung Periode Kedua

Minggu, 10 November 2024 - 17:25 WIB

Implementasi Kepahlawanan: Runtuhkan Kultur dan Struktur Kemiskinan dan Kebodohan

Senin, 4 November 2024 - 09:18 WIB

Hati-hati Jika Ada Missed Call yang tidak Dikenal, Jangan Telepon Balik!

Minggu, 3 November 2024 - 11:43 WIB

Memperburuk Krisis Sampah Beracun, Al Generatif Bisa Hasilkan 5 Juta Ton Limbah Elekronik

Senin, 28 Oktober 2024 - 14:24 WIB

Menguak Keanekaragaman Hayati Langka di Sumedang

Berita Terbaru

Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid Konferensi Pers di Kantor Kementerian Komdigi, Jakarta Pusat, Kamis (14/11/2024).

NASIONAL

Meutya Hafid Minta Platform Digital Perangi Judi Online

Sabtu, 16 Nov 2024 - 14:54 WIB