BIPOL.CO, KAB.GARUT – Pajak memainkan peran penting dalam pembangunan nasional, menjadi sumber pendapatan terbesar yang digunakan untuk mendukung berbagai program pembangunan. Hal ini diungkapkan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Garut, Nurdin Yana, dalam acara Penyerahan Penghargaan kepada Wajib Pajak atas Kontribusi Penerimaan Pajak KPP Pratama Kabupaten Garut Tahun 2023.
Acara yang berlangsung pada Rabu (15/05/2024) di Aula Papandayan KPP Pratama Kabupaten Garut, Jalan Pembangunan, Kecamatan Tarogong Kidul, mengusung tema “Sauyunan Ngawangun Negri, Mayar Pajak Bukti Cinta NKRI”. Dalam sambutannya, Nurdin Yana menekankan pentingnya kesadaran para wajib pajak untuk menghitung, membayar, dan melaporkan pajak dengan benar dan tepat waktu.
“Mudah-mudahan para wajib pajak dan tamu undangan yang hadir dapat menjadi teladan bagi lainnya dalam melaksanakan kewajiban perpajakan,” ujar Nurdin.
Ia juga menyatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Garut mendukung penuh acara ini sebagai pengingat bahwa warga negara yang baik dan sadar hukum harus berpartisipasi aktif dalam kewajiban perpajakan.
Di tempat yang sama, Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Jawa Barat I, Kurniawan Nizar, memberikan apresiasi kepada para pembayar pajak yang telah menunjukkan kontribusi luar biasa. Menurutnya, pajak yang diterima oleh DJP berperan besar dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), yang kemudian dikembalikan ke daerah melalui transfer daerah untuk pembangunan infrastruktur dan kebutuhan lainnya.
“Dari situlah nanti teman-teman daerah bisa membangun minimal infrastruktur. Jadi sekali lagi tanpa bapak ibu, apalagi sekarang temanya penghargaan atas kontribusi penerimaan kami kami atas jasa bapak ibu,” tuturnya.**