Arsan Latif Minta Para Pemuda Bandung Barat Persiapkan Diri Songsong Masa Depan Lebih Baik

- Editor

Sabtu, 28 Oktober 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BIPOL.CO BANDUNG – PJ. Bupati Bandung Barat, Arsan Latif meminta para pemuda Kabupaten Bandung Barat untuk membekali dan mempersiapkan diri dalam menyongsong masa depan yang lebih baik.

Hal tersebut diutarakannya pada Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-95 Tingkat Kabupaten Bandung Barat yang dilaksanakan di Plasa Mekarsari, Ngamprah, Sabtu (28/10) pagi.

“Saat ini pemuda tidak lagi menjadi obyek, tetapi sudah menjadi subyek dalam pembangunan negeri. Dan kami selalu berusaha melibatkan para pemuda dalam proses pembangunan di Kabuoaten Bandung Barat melalui wadah KNPI dan Karang Taruna,” katanya.

Dalam pembangunan pemuda, Arsan memandang peran Dinas Pemuda dan Olahraga sangat penting agar dalam beberapa tahun mendatang para pemuda Bandung Barat dapat menjadi pribumi dirumahnya sendiri.

“Pemda harus lebih melibatkan unsur kepemudaan melalui berbagai kegiatan yang menunjang keterampilan dan kemandirian pemuda. Dengan demikian, pemuda Kabupatrn Bandung Barat bisa tuan rumah di rumahnya sendiri,” harapnya.

Dan melalui Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-95 Tahun 2023 ini merupakan momentum membangkitkan semangat gotong royong dan kebersamaan untuk mempersiapkan dan membekali para pemuda dalam menyongsong hari esok yang lebih baik dari hari ini. (Bukhari)

Berita Terkait

Cegah Inflasi, Pemkab Bandung Barat Selenggarakan Gerakan Pangan Murah
Kirmir Jebol TPU Cikutra, Pemkot Bandung Relokasi 19 Makam
Jabar Perkuat Kesiapsiagaan Hadapi Potensi Bencana Selama Libur Natal dan Tahun Baru
Jeje – Asep Ismail Terpilih, Harapan Baru untuk Bandung Barat yang Lebih Maju
Menengok Jalan di Kawasan Alun-alun Kota Cimahi Usai Dilakukan Penataan
Peringati HUT Ke-53 KORPRI, Sekda Indramayu Pimpin Ziarah Ke Taman Makam Pahlawan
Telan Rp10 Miliar, Gedung Setda Kabupaten Bandung yang Baru Diresmikan
BENCANA BANJIR Bey Machmudin Tinjau Solokanjeruk dan Dayeuhkolot Tanggul sungai jebol

Berita Terkait

Senin, 2 Desember 2024 - 15:36 WIB

Cegah Inflasi, Pemkab Bandung Barat Selenggarakan Gerakan Pangan Murah

Sabtu, 30 November 2024 - 10:22 WIB

Kirmir Jebol TPU Cikutra, Pemkot Bandung Relokasi 19 Makam

Sabtu, 30 November 2024 - 07:49 WIB

Jabar Perkuat Kesiapsiagaan Hadapi Potensi Bencana Selama Libur Natal dan Tahun Baru

Sabtu, 30 November 2024 - 06:49 WIB

Jeje – Asep Ismail Terpilih, Harapan Baru untuk Bandung Barat yang Lebih Maju

Jumat, 29 November 2024 - 20:24 WIB

Menengok Jalan di Kawasan Alun-alun Kota Cimahi Usai Dilakukan Penataan

Berita Terbaru

BAZNas Sumedang bekerjasama dengan BAZNas RI berhasil membangun kembali rumah milik Adun (73) tidak layak huni di Dusun Tarogong, RT 008 RW 003, Cijeungjing l, Kecamatan Jatigede. Foto: Humas Sumedang.

NEWS

BAZNas Perbaiki Rumah Adun yang tidak Layak Huni

Senin, 2 Des 2024 - 16:08 WIB