Cuti Bersama Tekan Puncak Arus Mudik

- Editor

Senin, 3 Juni 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian

Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian

BANDUNG.bipol.co – Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian mengatakan kebijakan cuti bersama dan “tanggal kejepit” terkait libur Kenaikan Isa Almasih ternyata bisa menekan pergerakan kendaraan bermotor pada puncak arus mudik Hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriah/Lebaran 2019.

“Tahun ini saya kira kita diuntungkan oleh cuti bersama dan libur Isa Almasih. Sehingga relatif waktu panjang untuk mudik tahun ini,” kata kata Tito Karnavian saat meninjau arus mudik di Pos Polisi Cikopo, Kabupaten Purwakarta, Sabtu (1/6/2019)..

Dia mengatakan gelombang puncak arus mudik tahun ini terjadi secara bertahap, yakni gelombang pertama pada tanggal 20 dan 30 Mei 2019 kemudian gelombang dua akan dimulai pada 31 Mei, 1 dan 2 Juni 2019. “Sehingga relatif tidak ada gelombang puncak (arus mudik) satu hari). Ini keuntungan libur yang cukup panjang,” kata dia.

Kapolri juga mengimbau kepada warga untuk mencari waktu yang tepat saat arus balik atau akan kembali ke tempat mereka bekerja.

“Kembalinya tolong karena lebaran tahun ini diperkiran Rabu, Kamis (5,6 Juni 2019) jadi kalau mau kembali ke Jakarta lihat waktu, lihat informais di tv, radio. Hari Jumat, Sabtu, Minggu (7,8,9 Juni 2019) itu waktu yang tepat (untuk arus balik),” kata dia.

Dia menuturkan ada peningkatan arus kendaraan dari arah Jakarta ke timur yang melintasi Jalan Tol Jakarta – Cikampek dan Cipali namun itu semua dalam kondisi terkendali dan lancar. “Kalau berdasarkan laporan yang diterima dari petugas, sampai hari ini terjadi peningkatan, tapi semua dalam kondisi terkendali dan relatif lancar. Belum ada kejadian-kejadian yang signifikan,” ujarnya.

Selain itu, pada kesempatan tersebut, Kapolri juga mengingatkan seluruh jajarannya mewaspadai ancaman terorisme pada pengamanan mudik Lebaran 2019.

“Walaupun belum adanya ancaman terhadap anggota polisi yang sedang menjalankan tugas pengamanan Lebaran di jalan maupun di posko tetap harus waspada dari ancaman terorisme seperti pada tahun sebelumnya pernah terjadi aki terorisme,” kata Kapolri. (ant)

Editor  Deden .GP

Berita Terkait

Karena Alasan Ini Kereta Tanpa Rel di IKN Akan Dikembalikan ke China
Jawa Barat Panen Penghargaan Penyiaran
Presiden Prabowo Lakukan Kunjungan Luar Negeri Perdana ke Sejumlah Negara
Pemerintah Tekankan Pentingnya Realisasikan Program secara Efisien
Bersama Perangi Judi Online, Menkomdigi : Presiden Tegaskan Tak ada Kongkalikong dan Backing
Presiden Prabowo Subianto Apresiasi Kunjungan Resmi PM Singapura ke Indonesia
Presiden Prabowo Subianto Tandatangani PP Tentang Penghapusan Piutang Macet UMKM
Pemda Provinsi Jawa Barat Borong Tiga Penghargaan
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 14 November 2024 - 16:45 WIB

Karena Alasan Ini Kereta Tanpa Rel di IKN Akan Dikembalikan ke China

Sabtu, 9 November 2024 - 11:37 WIB

Jawa Barat Panen Penghargaan Penyiaran

Jumat, 8 November 2024 - 15:53 WIB

Presiden Prabowo Lakukan Kunjungan Luar Negeri Perdana ke Sejumlah Negara

Kamis, 7 November 2024 - 16:15 WIB

Pemerintah Tekankan Pentingnya Realisasikan Program secara Efisien

Kamis, 7 November 2024 - 15:51 WIB

Bersama Perangi Judi Online, Menkomdigi : Presiden Tegaskan Tak ada Kongkalikong dan Backing

Berita Terbaru

Timnas Indonesia telan kekalahan dari Jepang 0-4, pada lagadi Grup C  Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, di SUGBK, Jakarta, Jumat malam. (Foto: Tangkapan layar/istimewa)

Olahraga

Dijebol Jepang 4-0, Shin Tae-yong Belum Lempar Handuk

Sabtu, 16 Nov 2024 - 06:52 WIB