Ganjar Santai Tanggapi Kabar Dirinya Bakal Jadi Mendagri

- Editor

Rabu, 21 Agustus 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ganjar Pranowo.* ist.

Ganjar Pranowo.* ist.

SEMARANG, bipol.co – Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, bersikap santai dalam menanggapi santernya kabar melalui selebaran yang beredar di masyarakat dan menyebutkan bahwa dirinya bakal ditunjuk oleh Presiden Joko Widodo menjadi Menteri Dalam Negeri pada Kabinet Kerja Jilid II mendatang.

Halah cuma selebaran saja, Mendagri itu urusannya  Presiden, saya mengurusi Jawa Tengah saja, PR-nya masih banyak sekali,” kata Ganjar di Semarang, Rabu.

Politikus PDI Perjuangan itu mengaku akan fokus dalam menangani dan menyelesaikan beberapa permasalahan yang ada di Provinsi Jawa Tengah, serta berharap susunan Kabinet Kerja Jilid II diisi oleh orang-orang yang sudah berpengalaman di bidangnya.

“Kami nanti menerjemahkan di level provinsi sehingga nanti Pak Jokowi punya kaki-kaki yang kuat untuk mengeksekusi pekerjaan-pekerjaan di daerah,” ujarnya.

Ditanya mengenai kemungkinan ditugasi oleh partai politiknya yakni PDI Perjuangan untuk mengisi jabatan menteri, Ganjar hanya tersenyum.

“Halah ditugasi apa, ‘wong’ tugasnya di sini belum selesai-selesai,” katanya.

Sebelumnya, beredar melalui media sosial selebaran yang bertuliskan nama-nama menteri pengisi Kabinet Kerja jilid II seperti Susi Pudjiastuti, Ganjar Pranowo, dan Mahfud MD. (ant)

 

Edtor: Hariyawan

Berita Terkait

KPU Jabar dan Kabupaten Bandung Touring Demokrasi Road to 27 November 2024
Kadin Kab.Bandung Barat Selenggarakan Dialog Terbuka Calon Bupati-Wakil Bupati
Bakesbangpol Kabupaten Bandung Ajak Ormas dan LSM Sukseskan Pilkada Damai, Masyarakat Tidak Golput
KPU Kabupaten Bandung Lakukan Bimtek Terhadap 314 Anggota PPK
Gun Gun Gunawan Minta Masyarakat Jangan Ragu untuk Melaporkan bila Terjadi Pelanggaran Pilkada
Melalui PAW, Agus Setiawan Resmi jadi Anggota DPRD Kabupaten Bandung Gantikan Gun Gun Gunawan
Legislator NasDem Imam Soetanto Harap Paslon Terpilih Perhatikan Generasi Muda untuk Berkarya
Atas Perintah Ketum, Agus Yasmin Tegaskan Kader NasDem Harus Menangkan Ilham Habibi dan Kang DS

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 08:28 WIB

KPU Jabar dan Kabupaten Bandung Touring Demokrasi Road to 27 November 2024

Kamis, 14 November 2024 - 13:41 WIB

Kadin Kab.Bandung Barat Selenggarakan Dialog Terbuka Calon Bupati-Wakil Bupati

Rabu, 13 November 2024 - 19:57 WIB

Bakesbangpol Kabupaten Bandung Ajak Ormas dan LSM Sukseskan Pilkada Damai, Masyarakat Tidak Golput

Selasa, 12 November 2024 - 20:23 WIB

KPU Kabupaten Bandung Lakukan Bimtek Terhadap 314 Anggota PPK

Senin, 11 November 2024 - 14:04 WIB

Gun Gun Gunawan Minta Masyarakat Jangan Ragu untuk Melaporkan bila Terjadi Pelanggaran Pilkada

Berita Terbaru

Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid Konferensi Pers di Kantor Kementerian Komdigi, Jakarta Pusat, Kamis (14/11/2024).

NASIONAL

Meutya Hafid Minta Platform Digital Perangi Judi Online

Sabtu, 16 Nov 2024 - 14:54 WIB