BANDUNG,bipol.co – Ketua DPRD Jabar Ineu Purwadewi Sundari membuka rapat paripurna DPRD Jabar dengan agenda pengucapan sumpah jabatan anggota dewan terpilih periode 2019-2024. Kegiatan tersebut, menjadi rapat terakhir Ineu sebagai pimpinan DPRD Jabar.
“Hari ini kami akan mengakhiri masa tugas sekaligus melantik calon anggota DPRD Jabar 2019-2024 di hadapan anggota rapat paripurna,” ujar Ineu di Gedung Merdeka Bandung, Senin (02/09/2019).
Sesuai penetapan KPU Jabar terkait perolehan kursi Partai Politik (Parpol) dan Calon terpilih Anggota DPRD Jawa Barat Pemilu 2019 beberapa waktu lalu, terdapat 120 orang yang dilantik sebagai anggota DPRD Jabar dengan masa bakti 2019-2024.
“Atas nama pimpinan dan anggota kami sampaikan terimakasih pada KPU dan Bawaslu, pemerintah daerah, pihak keamanan, termasuk kepada masyarakat Jabar yang menciptakan Pemilu aman dan kondusif,” ujarnya.
Ineu menyebut efektivitas pelaksanaan DPRD Jabar tidak lepas dari sinergi dengan Pemprov Jabar serta masyarakat. Untuk itu, Ineu juga menghaturkan rasa terima kasihnya kepada jajaran pimpinan Pemprov Jabar sebelumnya dan yang saat ini tengah menjabat.
“Kami menyampaikan terimakasih kepada jajaran pimpinan Pemprov Jabar masa jabatan 2013-2018, yakni Ahmad Heryawan-Dedi Mizwar, Plt Gubernur M Iriawan, serta pimpinan saat ini Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum,” tuturnya.
Dalam kurun waktu lima tahun kepemimpinannya di DPRD Jabar sejak 2014-2019, jelasnya, terdapat 79 Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) yang telah disahkan menjadi Perda. Adapun 9 diantaranya merupakan Perda inisiatif.
“Di 2019 ini ada beberapa Raperda yang masih harus ditindaklanjuti pembahasannya oleh rekan-rekan anggota DPRD Jabar periode 2019-2024,” ucapnya.
Reporter : Iman Mulyono
Editor : Deden .GP