SUKABUMI, bipol.co-Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Sukabumi kembali mempersembahkan kinerja terbaik melalui peraihan Piala Wahana Tata Nugraha (WTN) dari Pemerintah Pusat melalui Kementerian Perhubungan (Kemenhub). Piala WTN diterima langsung oleh Wali Kota Sukabumi, H. Achmad Fahmi dari Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumardi pada Minggu (15/9/2019) di JCC Jakarta.
Pada acara penyerahan penghargaan WTN tersebut, wali kota hadir bersama Kapolres Sukabumi, AKBP Susatyo Purnomo Condro; Kepala Dishub Kota Sukabumi, Abdul Rachman; dan Kasatlantas Polres Sukabumi Kota, AKP I Kadek Vemil.
“Alhamdulillah dari hasil penilaian yang disampaikan oleh Pemerintah Pusat, Kota Sukabumi mendapatkan Piala WTN,” kata Abdul ketika dihubungi wartawan, Selasa (17/9/2019).
Piala yang diterima Kota Sukabumi itu berlaku untuk dua tahun masa penilaian yaitu 2018 dan 2019. Prosedurnya diawali dengan penilaian sepanjang tahun 2018, lalu presentasi pada awal 2019, dan pengumuman hasil penilaian yang dilanjutkan dengan penyerahan Piala WTN pada bulan September 2019. “Sebagai penerima Piala WTN, Kota Sukabumi masuk ke dalam kriteria WTN tanpa catatan,” ujar Abdul.
Dalam penilaian Piala WTN kali ini, Kemenhub menetapkan tiga kriteria yaitu Wiryatama untuk provinsi yang kota/kabupatennya terbanyak meraih WTN, WTN dengan catatan untuk kota/kabupaten yang masih ada beberapa kekurangan, dan WTN tanpa catatan.
“Peraihan WTN ini harus dijadikan momentum agar kita dapat bekerja lebih baik lagi untuk pelayanan kepada masyarakat maupun penyediaan sarana dan prasarana,” kata dia.
Salah satu kekurangan dalam pelayanan perhubungan di Kota Sukabumi, ujar Abdul, adalah belum tersedianya sistem layanan jasa transportasi untuk para pelajar. Jajarannya telah membuat rencana untuk memberdayakan angkutan kota dalam rangka menutupi kekurangan tersebut.
Reporter : Firdaus
Editor : Deden .GP