PAC Gerindra Kab. Bandung Dukung Ferry Jadi Bupati

- Editor

Selasa, 10 Desember 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pertemuan para Ketua PAC Gerindra Kabupaten Bandung dalam persiapan mendampingi Fery Radiansyah mengembalikan formulir ke DPC Gerindra Kab. Bandung, di Soreang, Senin sore (9/12/2019 ).  (Foto Deddy)

Pertemuan para Ketua PAC Gerindra Kabupaten Bandung dalam persiapan mendampingi Fery Radiansyah mengembalikan formulir ke DPC Gerindra Kab. Bandung, di Soreang, Senin sore (9/12/2019 ).  (Foto Deddy)

SOREANG,bipol.co –Pengurus Anak Cabang (PAC) Partai Gerindra se Kabupaten Bandung sepakat untuk mengusung Ferry Radiansyah maju sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati Bandung 2020-2025, pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020.

Dukungan PAC Geridra ini disampaikan saat pertemuan para Ketua PAC Gerindra dalam persiapan mendampingi Bung Fery mengembalikan formulir ke DPC Gerindra Kab. Bandun, di Soreang, Senin sore ( 9/12/2019 ).

Para Ketua PAC Gerindra mengklaim sekira 90% dari 31 PAC se Kabupaten Bandung, sepakat untuk mengusung Ferry Radiansyah, didalam pencalonan Bupati dan Wakil Bupati Bandung periode 2020 – 2025.

Wakil ketua DPC Gerindra Kabupaten Bandung, Bagus Iwan Setiadi kepada wartawan menjelaskan, dukungan ini mulai tingat ranting dan PAC sampai DPC yang ingin mengusung calon dari kader Partai Gerindra sendiru.
“Dukungan dari bawah ini mudah -mudahan mendapat perhatian dari DPP,” ujarnya.

Bagus berharap, masukan dari arus bawah ini dapat diperhatikan, jangan hanya masukan dari atas saja yang menjadi acuan DPP.

“Mudah-mudahan menjadi bahan pertimbangan DPP, agar partai Gerindra di Kabupaten Bandung ini, mempunyai nilai jual dan power dan disaat menjalankan pemerintahan nantinya betul- betul bisa membuat perubahan baru yang dapat dirasakan manfaatnya oleh seluruh masyarakat Kabupaten Bandung, secara adil dan makmu,” katanya.

Bagus mengatakan, kang Fery ini kader yang masih relatif muda , yang mempunyai visioner kedepan, untuk menerobos serta menembus batas kedepan. Sosok Kang Fery ini dapat menyatukan semua kader baik dari bawah dan dari atas dan juga berbagai kelebihan lainnya, yaitu semangat yang menjadi motivasi semua kader partai Gerindra untuk maju.

Hadirnya beberapa tokoh dari partai lain, ditanggapi Bagus, adalah mitra kerja partai Gerindra dari dulu, yang mempunyai satu semangat dan visi sama yang bernaung dikoalisi “Adil Makmur”.

Hal senada dikatakan Ketua PAC Cicalengka H Tatang Saripudin, yang merupakan sesepuh para Ketua PAC. Menurutnya PAC Kabupaten Bandung berkumpul untuk mengusung Bung Fery untuk mengikuti proses penjaringan & seleksi Internal di Gerindra menjadi Balon Bupati atau Wabup Kabupaten Bandung periode 2020 – 2025.

“Kami secara sukarela tanpa paksaan dan iming-iming, kami seluruh PAC dan Ranting se Kab Bandung siap mengusung Kang Fery Radiansyah habis-habisan sampai titik darah penghabisan. DPP Gerindra memberikan Rekomendasi kepada beliau pada Pilkada Bandung 2020, karena sosok beliau ini cukup mempunyai motivasi dan visi yang sangat luar biasa, juga dapat menyatukan kami dari PAC, untuk membuat perubahan di Kabupaten Bandung ini,” ucapnya.

Menyikapi hal ini Ferry, mengatakan, ini merupakan proses demokrasi yang harus dihargai oleh internal partai, Dewan pengurus daerah dan DPP bahwa di Kabupaten Bandung ada aspirasi yang sangat luar biasa yang harus diterima secara lapang dada.

“Apapun hasilnya saya serahkan kepada keputusan dan mekanisme partai dan saya siap menjalankan tugas partai yang bijak dan berkeadilan,” katanya.

Ferry , mengusung visi Adil Makmur. Yaitu mewujudkan masyarakat yang adil dan makmur berwawasan lingkungan, berbudaya daerah dan nasional, kepastian hukum yang jelas, akuntabilitas dalam proses good goverment, transparansi dalam pemerintahan.

“Keberangkatan saya ini diusung oleh PAC dan pengurus DPC pro perubahan Partai Gerindra Kabupaten Bandung, dan harapannya untuk DPP dibuka selebar-lebarnya pintu legitimasi internal partai dalam menyangkut rekomendasi partai dalam agenda Pilkada tahun 2020 di Kabupaten Bandung, karena dilahat PAC dan ranting, secara sukarela begitu semangat bersatu untuk kebesaran partai,” ujar Ferry.

Pada saat ini sudah terjalin komunikasi informal dengan partai Demokrat, PAN dan PKS, berharap adanya koalisi Adil Makmur, kita berkeinginan agar di Kabupaten Bandung ini ada perubahan jangan patrunnya hanya itu-itu saja.

Sosok Ferry Radiansyah di Kab Bandung bukan orang asing beliau Tokoh Muda Jabar, Pembina dan Mimpin dibeberapa Ormas, OKP, Asosiasi, Paguyuban dan Komunitas lainya. Di Partai Gerindra beliau sebagai Sekretaris Forum Kader Gerindra Provinsi Jawa Barat.

 

Reporter   Deddy

Editor       Deden .GP

 

Pertemuan para Ketua PAC Gerindra Kabupaten Bandung dalam persiapan mendampingi Fery Radiansyah mengembalikan formulir ke DPC Gerindra Kab. Bandung, di Soreang, Senin sore (9/12/2019 ).  (Foto Deddy)

 

Berita Terkait

KPU Jabar dan Kabupaten Bandung Touring Demokrasi Road to 27 November 2024
Kadin Kab.Bandung Barat Selenggarakan Dialog Terbuka Calon Bupati-Wakil Bupati
Bakesbangpol Kabupaten Bandung Ajak Ormas dan LSM Sukseskan Pilkada Damai, Masyarakat Tidak Golput
KPU Kabupaten Bandung Lakukan Bimtek Terhadap 314 Anggota PPK
Gun Gun Gunawan Minta Masyarakat Jangan Ragu untuk Melaporkan bila Terjadi Pelanggaran Pilkada
Melalui PAW, Agus Setiawan Resmi jadi Anggota DPRD Kabupaten Bandung Gantikan Gun Gun Gunawan
Legislator NasDem Imam Soetanto Harap Paslon Terpilih Perhatikan Generasi Muda untuk Berkarya
Atas Perintah Ketum, Agus Yasmin Tegaskan Kader NasDem Harus Menangkan Ilham Habibi dan Kang DS

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 08:28 WIB

KPU Jabar dan Kabupaten Bandung Touring Demokrasi Road to 27 November 2024

Kamis, 14 November 2024 - 13:41 WIB

Kadin Kab.Bandung Barat Selenggarakan Dialog Terbuka Calon Bupati-Wakil Bupati

Rabu, 13 November 2024 - 19:57 WIB

Bakesbangpol Kabupaten Bandung Ajak Ormas dan LSM Sukseskan Pilkada Damai, Masyarakat Tidak Golput

Selasa, 12 November 2024 - 20:23 WIB

KPU Kabupaten Bandung Lakukan Bimtek Terhadap 314 Anggota PPK

Senin, 11 November 2024 - 14:04 WIB

Gun Gun Gunawan Minta Masyarakat Jangan Ragu untuk Melaporkan bila Terjadi Pelanggaran Pilkada

Berita Terbaru