BANDUNG.bipol.co – Kota Bandung selalu menjadi salah satu destinasi yang menarik minat wisatawan untuk menghabiskan waktu liburan, termasuk saat momen liburan natal dan akhir tahun 2019 kali ini.
Tak hanya wisata alam dan kuliner yang merasakan lonjakan pengunjung. Keramaian juga terasa di Persib Store di Jalan Sulanjana no.17, Bandung . Sejak sepekan terakhir, penjualan produk-produk merchandise original Persib selalu ramai diborong pembeli.
Manajer Persib Store Okta Triana Usman mengatakan lonjakan memang sangat signifikan untuk libur akhir tahun kali ini. Dibandingkan libur nasional biasa, kali ini peningkatan bisa sampai 20 persen dari hari biasa.
“Sejak seminggu kemarin sudah terasa peningkatannya. Kisaran 20 persen, atau sekitar 200 – 300 orang per hari yang datang. Hari libur biasa, jumlahnya masih di bawah ini,” kata Okta di Graha Persib, Jalan Sulanjana no 17, Kamis (26/12).
Pengunjung tak hanya memburu kaos tim Pangeran Biru yang sedang didiskon 30 – 40 persen. Bobotoh juga mengincar produk lainnya yang mendapat potongan harga hingga 20 persen hingga akhir Desember 2019. Menurut Okta, para pengunjung Persib Store di musim liburan ini rata-rata warga dari luar Bandung raya.
“Kalau jersey masih Hariono yang tertinggi peminatnya. Namun, untuk produk lain juga banyak dibeli, apalagi ada berbagai diskon hingga akhir Desember ini,” ucapnya. ***
Editor Deden .GP