Wakil Wali Bandung Kota Ajak Orangtua Bawa Balita ke Posyandu

- Editor

Jumat, 21 Februari 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana, menghadiri acara pemberian vitamin A kepada balita di Posyandu Bougenville RW 04 Kelurahan Babakan Penghulu, Kecamatan Cinambo, Kamis (20/2/2020).* humas pemkot bandung

Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana, menghadiri acara pemberian vitamin A kepada balita di Posyandu Bougenville RW 04 Kelurahan Babakan Penghulu, Kecamatan Cinambo, Kamis (20/2/2020).* humas pemkot bandung

BANDUNG, bipol.co – Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana, mengajak seluruh orangtua yang memiliki balita berbondong-bondang datang ke Posyandu untuk memperoleh vitamin A pada bulan Februari ini. Pemberian vitamin A merupakan upaya memberikan suplemen tambahan kepada para balita.

“Pemberian vitami A ini bertujuan memberikan suplemen tambahan kepada balita. Ini sebagai upaya Pemkot Bandung mengurangi angka stunting,” ujarnya usai menghadiri acara pemberian vitamin A kepada balita di Posyandu Bougenville RW 04 Kelurahan Babakan Penghulu, Kecamatan Cinambo, Kamis (20/2/2020).

Ia meminta kepada aparat kewilayahan untuk menyosialisasikan program pemberian vitamin A bagi balita ini. Termasuk juga menyosialisasikan tentang gizi yang berimbang bagi balita.

“Selama diberikan (vitamin A) berkelanjutan dengan waktu yang terjadwal, maka anak-anak juga terkontrol. Mulai dari timbangan, pemberian suplemen, makanan juga bervariatif ini sebagai upaya dari pemerintah,” ujarnya.

Wakil Wali Kota berharap, anak-anak bisa tumbuh kembang sehat, karena di tahun 2024 akan menjadi bonus demografi. Pemkot Bandung perlu menyiapkannya sejak dini agar abak-anak menjadi SDM yang berkualitas.

“Di tahun 2024, akan mendapatkan bonus demografi. Jadi anak-anak ini kita harus tumbuh sehat. Mereka yang akan melanjutkan jejak kita sebagai pemimpin bangsa,” tuturnya.

Sementara itu, Camat Cinambo, Denny Sany, menyatakan akan terus memberikan arahan kepada para orang tua mengenai kesehatan gizi pada anak-anak. Ia optimis dengan pemberian vitamin A bisa menjadi bagian dari membangun SDM yang mumpuni.

“Mulai dari Tim PKK, unsur kewilayahan dari RT, RW dsn lurah bersinergi siap mendukung program ini,” tuturnya.

Di Posyandu Bougenville sebanyak 70 balita mendapat Vitamin A. “Posyandu di wilayah kami sudah rutin memberian vitamin A tiap Februari dan Agustus. Harapan ke depannya tentu saja dukungan semua warga untuk memberikan perhatian bagi balitanya agar sehat bersama keluarga. Mulai dari memberikan vitamin sampai makanan tambahan,” imbuh Denny.* humas.bandung.go.id

Editor: Hariyawan

Berita Terkait

Cegah Inflasi, Pemkab Bandung Barat Selenggarakan Gerakan Pangan Murah
Kirmir Jebol TPU Cikutra, Pemkot Bandung Relokasi 19 Makam
Jabar Perkuat Kesiapsiagaan Hadapi Potensi Bencana Selama Libur Natal dan Tahun Baru
Jeje – Asep Ismail Terpilih, Harapan Baru untuk Bandung Barat yang Lebih Maju
Menengok Jalan di Kawasan Alun-alun Kota Cimahi Usai Dilakukan Penataan
Peringati HUT Ke-53 KORPRI, Sekda Indramayu Pimpin Ziarah Ke Taman Makam Pahlawan
Telan Rp10 Miliar, Gedung Setda Kabupaten Bandung yang Baru Diresmikan
BENCANA BANJIR Bey Machmudin Tinjau Solokanjeruk dan Dayeuhkolot Tanggul sungai jebol

Berita Terkait

Senin, 2 Desember 2024 - 15:36 WIB

Cegah Inflasi, Pemkab Bandung Barat Selenggarakan Gerakan Pangan Murah

Sabtu, 30 November 2024 - 10:22 WIB

Kirmir Jebol TPU Cikutra, Pemkot Bandung Relokasi 19 Makam

Sabtu, 30 November 2024 - 07:49 WIB

Jabar Perkuat Kesiapsiagaan Hadapi Potensi Bencana Selama Libur Natal dan Tahun Baru

Sabtu, 30 November 2024 - 06:49 WIB

Jeje – Asep Ismail Terpilih, Harapan Baru untuk Bandung Barat yang Lebih Maju

Jumat, 29 November 2024 - 20:24 WIB

Menengok Jalan di Kawasan Alun-alun Kota Cimahi Usai Dilakukan Penataan

Berita Terbaru

BAZNas Sumedang bekerjasama dengan BAZNas RI berhasil membangun kembali rumah milik Adun (73) tidak layak huni di Dusun Tarogong, RT 008 RW 003, Cijeungjing l, Kecamatan Jatigede. Foto: Humas Sumedang.

NEWS

BAZNas Perbaiki Rumah Adun yang tidak Layak Huni

Senin, 2 Des 2024 - 16:08 WIB