Jabar, Provinsi Sangat Inovatif

- Editor

Senin, 21 Desember 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG.bipol.co – Pemerintah Daerah (Pemda) Provinsi Jawa Barat (Jabar) meraih anugerah Provinsi Sangat Inovatif dalam penganugerahan Innovative Government Award (IGA) 2020 di Hotel Sultan, Jakarta, Jumat (18/12/2020). 

nugerah tersebut merupakan apresiasi Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) terhadap semangat daya upaya serta keberhasilan pemerintah daerah dalam melaksanakan penyelenggaraan pemerintahan daerah dengan cara-cara inovatif. 

IGA 2020 sendiri diikuti oleh 34 pemda provinsi, 360 pemda kabupaten, dan 90 pemda kota di Indonesia. Selain itu, terdapat 14.897 inovasi yang hadir dalam IGA 2020. Jumlah tersebut meningkat 85 persen dari tahun sebelumnya yakni 8.014 inovasi. 

Pemda Provinsi Jabar mengikutsertakan delapan inovasi dalam IGA 2020. Kedelapan inovasi tersebut dipaparkan secara langsung oleh Gubernur Jabar Ridwan Kamil kepada dewan juri IGA 2020 melalui konferensi video dari Gedung Pakuan, Kota Bandung, Rabu (4/11/2020). 

Delapan inovasi tersebut yakni: (1) Sistem Perencanaan dan Penganggaran yang Terintegrasi antara Pemerintah Daerah Provinsi dengan Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota se-Jawa Barat dan Pemerintah Pusat (Si Rampak Sekar); (2) Tunjangan Remunerasi Kinerja (TRK); (3) Samsat Mobile Jawa Barat (Sambara); (4) Desa Digital; (5) Sistem Informasi Peta Peruntukan Lahan Perkebunan (Si Perut Laper); (6) Pusat Informasi dan Koordinasi COVID-19 Jawa Barat (Pikobar); (7) Sekolah Perempuan Capai Impian dan Cita-Cita (Sekoper Cinta); serta (8) Institut Pembangunan Jawa Barat (InJabar). 

Dalam paparannya, Kang Emil –sapaan Ridwan Kamil– mengatakan, pihaknya terus mendorong lahirnya beragam inovasi demi merespons kebutuhan pelayanan publik kepada hampir 50 juta penduduk Jabar. 

“Satu hal yang kami reformasi di Jawa Barat adalah setiap tahun kami meminta satu OPD (Organisasi Perangkat Daerah) memberikan satu inovasi. Ada 50 OPD, maka minimal setahun sekali saya memanen 50 inovasi,” kata Kang Emil. 

“Beberapa inovasi yang akan kami tampilkan (di IGA 2020) adalah hasil buah panen sistem reformasi kami, bahwa masing-masing (OPD) bisa memberikan kontribusinya,” tambahnya. 

Kang Emil pun menjelaskan, inovasi bisa terwujud dari temuan masalah di lapangan. Untuk itu, ia getol meminta OPD di Jabar untuk melakukan observasi di lapangan, riset, dan memaparkan kepada dirinya. 

“Sehingga setiap tahun kami memberikan Innovation Awards versi gubernur (Jabar) kepada para OPD,” tutur Kang Emil. 

Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian mengatakan, inovasi menjadi sebuah keharusan karena dunia bergerak dinamis dan cepat. Belum lagi globalisasi dan perubahan revolusi di bidang informasi teknologi memaksa pemda harus terus berinovasi. 

“Kemudian membuat langkah-langkah terobosan itu yang akan paling berhasil dibanding yang melaksanakan biasa-biasa saja atau reguler,” kata Tito sebagaimana mengutip situs resmi Kemendagri. (hms)

Editor Deden .GP

Berita Terkait

Sekjen FSGI Klarifikasi Soal Pengumuman Prabowo: Jadi Tidak Ada Istilah Kenaikan Gaji
Gerakkan Ekonomi Nasional, Komdigi Dukung Kampanye Harbolnas dan BINA 2024
Dekranasda Jabar Jajaki Kerja Sama dengan Pusat Oleh-oleh Dewata Nusantara Bali
Usai Lawatan ke Enam Negara, Presiden Prabowo Subianto Tiba di Tanah Air
Buka Jendela Jawa Barat di Bali, Amanda: Pameran Efektif untuk Menarik Buyer
Qari Asal NTB Ini Kembali Raih Juara 1 MTQ Internasional
Menag Serukan Perjuangan Kolektif Bela Hak Palestina
Dukung Asta Cita Swasembada Pangan, Padat Karya Irigasi Kementerian PU Tahun 2024 Jangkau 12.000 Lokasi
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 30 November 2024 - 20:46 WIB

Sekjen FSGI Klarifikasi Soal Pengumuman Prabowo: Jadi Tidak Ada Istilah Kenaikan Gaji

Jumat, 29 November 2024 - 20:08 WIB

Gerakkan Ekonomi Nasional, Komdigi Dukung Kampanye Harbolnas dan BINA 2024

Senin, 25 November 2024 - 19:40 WIB

Dekranasda Jabar Jajaki Kerja Sama dengan Pusat Oleh-oleh Dewata Nusantara Bali

Senin, 25 November 2024 - 14:24 WIB

Usai Lawatan ke Enam Negara, Presiden Prabowo Subianto Tiba di Tanah Air

Minggu, 24 November 2024 - 18:24 WIB

Buka Jendela Jawa Barat di Bali, Amanda: Pameran Efektif untuk Menarik Buyer

Berita Terbaru

BAZNas Sumedang bekerjasama dengan BAZNas RI berhasil membangun kembali rumah milik Adun (73) tidak layak huni di Dusun Tarogong, RT 008 RW 003, Cijeungjing l, Kecamatan Jatigede. Foto: Humas Sumedang.

NEWS

BAZNas Perbaiki Rumah Adun yang tidak Layak Huni

Senin, 2 Des 2024 - 16:08 WIB