BANDUNG, bipol.co – Relawan Jokowi-Maaruf kembali akan menggelar nonton bareng Debat Calon Presiden (capres) yang akan digelar di sekretariat mereka, Jalan Dr. Sutami Bandung, Minggu (17/2/2019). Sebelumnya nonton bareng sempat dilaksanakan pada debat pertama calon presiden Januari 2019 lalu,
“Kita akan kembali menggelar nonton bareng Debat Capres. Tidak hanya di Bandung, Nobar ini akan selenggarakan juga di kota-kota lainnya, kurang lebih di 21 tempat di Indonesia,” kata Maman Imanulhaq, Direktur Relawan Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Maruf di Bandung, Sabtu (16/2/2018) malam.
Pada sesi debat capres kedua ini, kata Maman, formatnya hampir sama dengan debat sebelumnya. Sebelum debat dimulai, katanya, akan digelar diskusi yang menyajika dua narasumber dari dua zaman. Pertama, katanya, narasumber yang mewakili generasi Z atau generasi milenal, yakni Lestari Cinta Zanidya. Narasumber ini juga merupakan calon anggota legislatif dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI).
“Narasumber kedua adalah Hari Pochang, yang mewakili generasi Y, yang lahir dari tahun 46 sampai tahun 64,” katanya lagi.
Maman menambahkan, tim TKN sudah mengira-ngira pertanyaan dan jawaban yang akan disampaikan kepada Jokowi-Maruf dari lawannya. Namun, katanya, capres jagonya sudah siap menjawab segala pertanyaan yang akan diajukan. “Terlebih lagi nanti masalahnya masalah infrastruktur. Pak Jokowi sudah bekerja dalam bidang ini, sedangkan yang lain masih mimpi atau cita-cita,” katanya.[deg]