MoU dengan Bekraf Dorong Kemajuan Pariwisata Sukabumi

- Editor

Kamis, 14 Maret 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KABUPATEN SUKABUMI,bipol.co – Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Iyos Somantri berharap kerjasama dengan Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf), dapat mendorong kemajuan dan pengembangan pariwisata.

“Melalui MoU mampu menggali dan mengembangkan potensi pariwisata yang ada di selurh pelosok Sukabumi,” harap Iyos Somantri seusai penandatanganan MoU dengan Deputi Hubungan Antar Lembaga dan Wilayah Bekraf RI, Endah Wahyu Sulistiani di Sukabumi, Kamis (14/3/2019).

Iyos menegakan, pihaknya menyambut baik kegiatan Diskusi Kelompok Terpumpun (DKT) Pentahelix Pengembangan Ekonomi Kreatif Kabupaten Sukabumi yang diresmikan oleh Endah Wahyu.

“Terpumpun artinya terhimpun atau terkumpul dalam konteks semua kalangan pemangku kepentingan yang terkait dengan pengembangan ekonomi kreatif,” katanya.

Menurutnya, diskusi tentang pengembangan ekonomi kreatif di Kabupaten Sukabumi sangat penting dan strategis untuk percepatan upaya mengembangkan sektor kepariwisataan. Salah satu destinasi pariwisata yang saat ini sedang digencarkan pengembangannya oleh Pemkab Sukabumi adalah Geopark Ciletuh Palabuhanratu.

“Semoga diskusi ini menghasilkan gagasan-gagasan dan formula yang dapat membuat pariwisata Kabupaten Sukabumi lebih maju dan menggeliat,” tuturnya.

Reporter : Firdaus

Editor : Herry Febriyanto

Berita Terkait

HPS 2024, Bey: Ubah Pola Pikir dan Kebiasaan Masyarakat Konsumsi Pangan Lokal
Tanggulangi Stunting, Pemkot Cimahi Salurkan Beras Fortifit untuk Ibu Hamil dan Menyusui
Pemkab Bandung Raih Penghargaan Pemerintah Kabupaten yang Informatif
BPBD Kota Cimahi Gelar Kegiatan Sekolah/Madrasah aman Bencana (SMAB)
Satpol PP Kota Cimahi Sita Puluhan Ribu Batang Rokok Ilegal
Dikky: TPS3R Salah Satu Solusi Permasalahan Sampah di Cekungan Bandung
252 PNS Purna Bhakti, Pj Wali Kota Bandung Ucapkan Terima Kasih Atas Dedikasi Selama Ini
HARI PANGAN SEDUNIA, DKPP Jabar Akan Diseminasi Pangan Lokal dan Kampanye Stop Boros Pangan

Berita Terkait

Minggu, 17 November 2024 - 18:25 WIB

HPS 2024, Bey: Ubah Pola Pikir dan Kebiasaan Masyarakat Konsumsi Pangan Lokal

Sabtu, 16 November 2024 - 14:41 WIB

Tanggulangi Stunting, Pemkot Cimahi Salurkan Beras Fortifit untuk Ibu Hamil dan Menyusui

Jumat, 15 November 2024 - 19:47 WIB

Pemkab Bandung Raih Penghargaan Pemerintah Kabupaten yang Informatif

Kamis, 14 November 2024 - 17:43 WIB

BPBD Kota Cimahi Gelar Kegiatan Sekolah/Madrasah aman Bencana (SMAB)

Kamis, 14 November 2024 - 14:50 WIB

Satpol PP Kota Cimahi Sita Puluhan Ribu Batang Rokok Ilegal

Berita Terbaru