BANDUNG,bipol.co – Bicara soal sektor kesehatan, kedua kandidat Cawapres KH Ma’ruf Amin dan Sandiaga Salahuddin Uno sama-sama akan tetap menjalankan program Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS).
Dalam masalah kesehatan masing-masing cawapres menyampaikan satu program yang sama akan tetapi berbeda pengembangan.
” Kami melakukan langkah-langkah yaitu dengan memberikan 215 juta asuransi BPJS. Ini merupakan asuransi terbesar se-dunia. ” ungkap cawapres no urut 1 Ma’ruf Amin dalam acara debat cawapres dengan tema Kesehatan, Minggu (17/03/2019).
Selanjutnya, dari kubu cawapres no urut 2. Sandiaga Uno mengatakan, seandainya ia terpilih. Maka akan tetap menjalankan program BPJS.
“Akan tetapi BPJS akan kami sempurnakan. Terutama dalam sistem nya. Setelah kami terpilih, maka selama 200 hari kedepan kita akan mengkaji dulu akar permasalahan kesehatan. Ini akan menjadi tantangan kita bersama (dalam mewujudkannya),” ucap Sandi.
Sandi menambahkan bahwa selain mengkaji permasalahan kesehatan. Tentu pihaknya akan melakukan pencegahan agar masyarakat Indonesia tetap sehat.
” Selain itu (menyempurnakan sistem BPJS). Kami akan adakan program Olahraga selama 20 menit per hari. Saya pun mempraktikannya dan telah merasakan dampaknya,” ucap pasangan Prabowo Subianto.**
Reporter : Alvian Hamzah
Editor : Herry Febriyanto