2020, Cianjur Serentak Gelar Pilkada dan Pilkades

- Editor

Minggu, 30 Juni 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Plt Bupati Cianjur, Herman Suherman

Plt Bupati Cianjur, Herman Suherman

CIANJUR, bipol.co – Sebanyak 248 desa di Kabupaten Cianjur akan melaksanakan pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak pada 2020. Direncanakan pesta demokrasi di tingkat desa itu bakal digelar Februari.

“Dijadwalkan akhir Februari 2020 Pilkades serentak akan digelar,” kata Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Cianjur, Ahmad Danial, Minggu (30/6/2019).
Ke-248 desa yang menggelar Pilkades lantaran masa jabatan kepala desa habis pada waktunya. Rinciannya, kepala desa yang habis masa jabatannya pada Agustus 2019 sebanyak 76 kepala desa, pada Oktober 2019 sebanyak 35 kepala desa, pada November 2019 sebanyak 3 kepala desa, pada Desember 2019 sebanyak 90 kepala desa, dan pada Januari 2020 sebanyak 44 kepala desa.
“Untuk tahapannya akan dimulai Oktober 2019,” tegasnya.
Plt Bupati Cianjur, Herman Suherman, menambahkan ada dua agenda politik pada 2020 yakni Pilkada dan Pilkades. Pilkades akan digelar Februari dan Pilkada digelar September.
“Ini dua momentum pesta demokrasi yang pelaksanaannya harus berjalan aman dan lancar,” kata Herman, Minggu (30/6/2019).
Bersamaan mendekatinya pelaksanaan Pilkades, Herman melantik ratusan anggota Badan Permusyaratan Desa (BPD) di lima kecamatan. Herman berharap para anggota BPD yang telah dikantik bisa membantu terlaksananya Pilkades serentak nanti dengan aman dan tertib.
“Sebagai mitra, BPD juga harus bisa bersinergis dengan kepala desa dalam membangun wilayah perdesaan,” tegas Herman.
Ratusan anggota BPD yang dilantik itu berada di Kecamatan Agrabinta sebanyak 56 orang, di Kecamatan Leles sebanyak 55 orang, di Kecamatan Kadupandak dan Cijati sebanyak 212 orang, dan di Kecamatan Cibinong sebanyak 69 orang. **
Reporter : Andi
Editor : Herry Febriyanto

Berita Terkait

Anggota Komisi B Anton Ahmad Fauji Setuju Batas Waktu Pemutihan PKB Diperpanjang
Anton Ahmad Fauji Harap Hari Jadi ke-384 Kinerja Bedas Jilid 2 Lebih Nyata
Ratusan Jenderal Tandatangani Pernyataan Sikap, Usul Pergantian Gibran dan Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
Dukung Hasto, Massa Penuhi Pengadilan Tipikor Gunakan Rompi Oranye Bertuliskan “Hasto Tahanan Politik”
H. Eep Jamaludin Sukmana Manfaatkan Reses di Bulan Ramadhan untuk Bersilaturahmi dan Tampung Aspirasi
AHY Terpilih Kembali Sebagai Ketum, Puan Harap Partai Demokrat Terus Gotong Royong Bangun Bangsa
Secara Aklamasi AHY Terpilih Kembali Jadi Ketum Partai Demokrat: Berharap Bisa Bangkit
Ono Surono: Retreat Tidak Ada Aturan UU, Empat Kepala Daerah di Jabar Patuhi Perintah Megawati

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 14:52 WIB

Anggota Komisi B Anton Ahmad Fauji Setuju Batas Waktu Pemutihan PKB Diperpanjang

Selasa, 22 April 2025 - 13:21 WIB

Anton Ahmad Fauji Harap Hari Jadi ke-384 Kinerja Bedas Jilid 2 Lebih Nyata

Jumat, 18 April 2025 - 14:16 WIB

Ratusan Jenderal Tandatangani Pernyataan Sikap, Usul Pergantian Gibran dan Reshuffle Menteri Pro-Jokowi

Sabtu, 22 Maret 2025 - 17:37 WIB

Dukung Hasto, Massa Penuhi Pengadilan Tipikor Gunakan Rompi Oranye Bertuliskan “Hasto Tahanan Politik”

Selasa, 11 Maret 2025 - 17:23 WIB

H. Eep Jamaludin Sukmana Manfaatkan Reses di Bulan Ramadhan untuk Bersilaturahmi dan Tampung Aspirasi

Berita Terbaru