Penusukan Menkopolhukam, Kasusnya Diambil Alih Mabes Polri

- Editor

Jumat, 11 Oktober 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kabid Humas Polda Banten, Kombes Pol. Edy Sumardi.* ist.

Kabid Humas Polda Banten, Kombes Pol. Edy Sumardi.* ist.

SERANG, bipol.co – Dua pelaku penusukan terhadap Menkopolhukam, Wiranto, yang merupakan pasangan suami istri, sudah dibawa ke Mabes Polri sejak semalam.

Kabid Humas Polda Banten, Kombes Pol. Edy Sumardi, mengatakan saat ini penanganan kasusnya diambil alih Mabes Polri.

“Sejak kemarin siang, dua pelaku teridentifikasi. Mabes Polri langsung mengambil alih,” jelasnya, Jumat (11/10) saat dihubungi.

Kabid Humas menambahkan, penyelidikan oleh Tim Polda Banten dilakukan secara cepat, pasca kejadian.

“Termasuk penggeledahan di rumah kontrakan dua pelaku penusukan, sudah dilakukan.

Sejumlah barang terkait aktivitas pelaku ikut diamankan,” tuturnya.

Dirinya menambahkan, Mabes Polri akan merilis langsung tersangka dua pelaku penusukan terhadap Menkopolhukam hari ini.

“Mungkin sore ya Mas, coba konfirmasi ke Divisi Humas Mabes Polri,” katanya.

Seperti diketahui, Menkopolhukam Wiranto menjadi korban penusukan saat tiba di Alun-alun Menes, Kabupaten Pandeglang, Kamis kemarin.

Dua pelaku yang merupakan pasangan suami istri, berinisial S alias Abu Rara dan FA diamankan di lokasi kejadian, beberapa saat setelah Wiranto ditusuk.**

Reporter: Arief

Editor: Hariyawan

 

Berita Terkait

KPU Jabar dan Kabupaten Bandung Touring Demokrasi Road to 27 November 2024
Kadin Kab.Bandung Barat Selenggarakan Dialog Terbuka Calon Bupati-Wakil Bupati
Bakesbangpol Kabupaten Bandung Ajak Ormas dan LSM Sukseskan Pilkada Damai, Masyarakat Tidak Golput
Penomena Kasus Guru Supriyani Tunggu Keadilan, Somasi Bupati Hingga Kepala Kejari Tuntut Bebas
KPU Kabupaten Bandung Lakukan Bimtek Terhadap 314 Anggota PPK
Gun Gun Gunawan Minta Masyarakat Jangan Ragu untuk Melaporkan bila Terjadi Pelanggaran Pilkada
Melalui PAW, Agus Setiawan Resmi jadi Anggota DPRD Kabupaten Bandung Gantikan Gun Gun Gunawan
Legislator NasDem Imam Soetanto Harap Paslon Terpilih Perhatikan Generasi Muda untuk Berkarya

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 08:28 WIB

KPU Jabar dan Kabupaten Bandung Touring Demokrasi Road to 27 November 2024

Kamis, 14 November 2024 - 13:41 WIB

Kadin Kab.Bandung Barat Selenggarakan Dialog Terbuka Calon Bupati-Wakil Bupati

Rabu, 13 November 2024 - 19:57 WIB

Bakesbangpol Kabupaten Bandung Ajak Ormas dan LSM Sukseskan Pilkada Damai, Masyarakat Tidak Golput

Rabu, 13 November 2024 - 07:53 WIB

Penomena Kasus Guru Supriyani Tunggu Keadilan, Somasi Bupati Hingga Kepala Kejari Tuntut Bebas

Selasa, 12 November 2024 - 20:23 WIB

KPU Kabupaten Bandung Lakukan Bimtek Terhadap 314 Anggota PPK

Berita Terbaru

Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid Konferensi Pers di Kantor Kementerian Komdigi, Jakarta Pusat, Kamis (14/11/2024).

NASIONAL

Meutya Hafid Minta Platform Digital Perangi Judi Online

Sabtu, 16 Nov 2024 - 14:54 WIB