BANDUNG.bipol.co- Fabiano Da Rosa Beltrame antusias menatap pertandingan pertama turnamen Asia Challenge menghadapi Selangor FA di Stadion Shah Alam, hari ini Sabtu (18/1). Jika diturunkan pelatih Robert Alberts, pemain bernomor punggung 15 ini akan memulai debutnya bersama Persib.
Meski hanya ajang turnamen pemanasan, Fabiano tetap menatap serius pertandingan besok.
“Yang pasti saya sudah tidak sabar untuk bermain lagi. Senang, karena sudah hampir satu musim lebih saya hanya berlatih bersama tim. Saya akan buktikan dan bermain maksimal di pertandingan nanti,” ujar Fabiano seperti dikutip laman resmi Persib.
“Saya juga senang karena sudah punya paspor Indonesia,” sambungnya tersenyum.
Meski lama tak merumput, Fabiano merasa tak terkendala. Kebersamaan selama satu musim di PERSIB membuat dirinya percaya diri untuk tampil bersama rekan-rekan.
“Komunikasi sesama pemain juga baik. Ini kesempatan dan ajang yang bagus untuk pemanasan sebelum kompetisi,” katanya.