Positif Covid-19 Meningkat, Daud: Masyarakat Tetap Diam di Rumah

- Editor

Selasa, 14 April 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19 Jawa Barat, Daud Ahmad, dalam jumpa pers di Gedung Sate, Selasa (14/4/2020).* humas pemprov jabar

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19 Jawa Barat, Daud Ahmad, dalam jumpa pers di Gedung Sate, Selasa (14/4/2020).* humas pemprov jabar

BANDUNG, bipol.co – Masyarakat masih harus meningkatkan kewaspadaan tentang penularan virus covid 19. Hal itu diungkapkan juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19 Jawa Barat, Daud Ahmad, dalam jumpa pers di Gedung Sate, Selasa (14/4/2020). Menurut Daud, peningkatan kewaspadaan masyarakat itu terkait masih meningkatnya jumlah kasus positif Covid 19 di Jawa Barat.

“Sampai 14 April pukul 14.00, jumlah kasus positif sebanyak 540 orang, ini meningkat kurang lebih 100 orang daripada data sebelumnya. Jumlah orang yang meninggal sebanyak 52 orang, dan yang sembuh sebanyak 22 orang. Sementara PDP saat ini 2.536 dan 1.169 di antaranya selesai, jadi masih ada PDP sebanyak 1.367. ODP 32.540 dan selesai 19.134, dan 13.404 masih dalam pengawasan,” katanya.

Oleh karena itu, Daud tetap mengimbau masyarakat tetap diam di rumah, jaga jarak, selalu cuci tangan, memakai masker jika terpaksa harus bepergian.

“Ini harus jadi perhatian serius masyarakat. Jangan panik, tetapi jangan juga menyepelekan anjuran pemerintah dalam mencegah penularan,” ujarnya.

Menyinggung masalah rencana pemberlakuan Pembatasan Wilayah Berskala Besar atau PSBB di wilayah Bandung Raya, Daud menyebutkan masih dalam perencanaan Gubernur bersama Bupati dan Wali Kota yang bersangkutan.

“Mungkin nanti akan disampaikan langsung Pak Gubernur,” jelasnya.

Namun hal jelas, menurut Daud, Pemerintah Provinsi Jawa Barat terus bekerja keras agar wabah ini segera berakhir.* jabarprov.go.id

Editor: Hariyawan

 

 

Berita Terkait

Ketua Bapemperda: RPJMD Kabupaten Bandung Harus Menjawab Berbagai Persoalan Daerah
Satlinmas Kota Bandung Siap Tangguh, Ikuti Pelatihan Bela Negara dan Tanggap Bencana
Cimahi Darurat Sampah, Wakil Wali Kota Tinjau Langsung Proses Clean Up TPS Melong
Musrenbang Kota Cimahi: Menyusun RPJMD 2025-2029 dan RKPD 2026
Tangani Lonjakan Sampah, Pemkot Bandung Genjot Sejumlah Langkah Strategis
Pemkot Cimahi Peringati Hari Kartini tahun 2025
Menuju Kota Layak Anak Peringkat Utama, Tim Verifikasi Nasional Apresiasi Kota Bandung
Hari Jadi ke-384 Kabupaten Bandung, Wakil Ketua Komisi C H Eep Jamaludin Tekankan Hal Ini…

Berita Terkait

Jumat, 25 April 2025 - 11:02 WIB

Ketua Bapemperda: RPJMD Kabupaten Bandung Harus Menjawab Berbagai Persoalan Daerah

Jumat, 25 April 2025 - 09:48 WIB

Satlinmas Kota Bandung Siap Tangguh, Ikuti Pelatihan Bela Negara dan Tanggap Bencana

Selasa, 22 April 2025 - 22:11 WIB

Musrenbang Kota Cimahi: Menyusun RPJMD 2025-2029 dan RKPD 2026

Selasa, 22 April 2025 - 21:20 WIB

Tangani Lonjakan Sampah, Pemkot Bandung Genjot Sejumlah Langkah Strategis

Selasa, 22 April 2025 - 17:36 WIB

Pemkot Cimahi Peringati Hari Kartini tahun 2025

Berita Terbaru

KESEHATAN

Erwin: Pemkot Bandung Pastikan HIV/AIDS Ditangani Holistik

Jumat, 25 Apr 2025 - 09:57 WIB