Mantap! IKWI Kabupaten Bandung Juara 1 Beauty Class Lomba 17-an Tingkat Jabar

- Editor

Jumat, 23 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BIPOL.CO, BANDUNG – Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Jawa Barat menggelar acara ‘Agustusan ala IKWI Jawa Barat’ bersama IKWI Kabupaten Kota, di Aula Sekretariat PWI Jawa Barat, Kota Bandung, Kamis (21/8/2024).

Acara ‘Agustusan ala IKWI Jabar’ ini dihadiri oleh seluruh pengurus IKWI Jabar,  IKWI Kabupaten Cianjur, IKWI Kabupaten Subang dan IKWI Kabupaten Bandung.

Berbagai perlombaan yang digelar di antaranya balap makan kerupuk, lomba estafet sarung, lomba memindahkan gelas plastik pakai sedotan, lomba sepak bola dengan muka ditutup corong, lomba ambil balon, lomba yel-yel, juga diadakan lomba beauty class atau merias kecantikan dari OMG Kosmetik sekaligus lomba hias.

“Khusus untuk Lomba Beauty Class dijuarai IKWI Kabupaten Bandung yang diketuai Yeni Herlina. Tampil sebagai juara kedua, Siti dari IKWI Kabupaten Cianjur, dan juara 3, Komala dari IKWI Kabupaten Subang,” ungkap juri Lomba Beauty Class yang juga Ketua IKWI Jabar, Jiean Ajiyanpi Novalia.

Sementara dalam sambutannya Ketua IKWI Jawa Barat Jiean Ajiyanpi Novalia mengatakan, acara tersebut diadakan dengan didorong semangat untuk mempererat rasa kekeluargaan, kebersamaan dan kekompakan di jajaran IKWI Jawa Barat dengan IKWI Kabupaten Kota.

“Kita seru-seruan, kita ketawa-ketawa bareng dan kita makan bersama dan yang terpenting kita happy semua,” ujar Jiean.

Tak lupa Jiean juga mengucapkan terima kasih kepada PWI Jabar yang selalu mendukung kegiatan IKWI dan juga mitra IKWI Jabar yang selalu turut serta mendukung di berbagai acara IKWI.(Ads)

Berita Terkait

Kang DS Sampaikan Pengalaman Saat Guru Ngaji Dibawa ke RS Pulang Tak Punya Uang
Pekan Kebudayaan Daerah Komitmen Pemkot Cimahi Memajukan Kebudayaan Lokal
Mikroplastik Mencemaskan, Ini Cara Mudah Mengatasinya
Seni Ketangkasan Domba Garut di Kota Bandung Kembali Digelar
Kerjasama Pemkab Bandung dengan Baznas, 1.070 Ustaz dan Ustazah Terima Insentif
Kang DS Hadir di Hajat Lembur Desa Sukamanah: Tidak Terasa Saya Sudah 3 Tahun 4 Bulan Jadi Bupati
Potensi Zakat Indonesia Rp327 Triliun Baru Tergali 10 Persennya, Kabupaten Bandung Buat Gebrakan 
Deretan Musisi Papan Atas Siap Guncang Konser Musik West Java Festival 2024

Berita Terkait

Minggu, 15 September 2024 - 17:19 WIB

Kang DS Sampaikan Pengalaman Saat Guru Ngaji Dibawa ke RS Pulang Tak Punya Uang

Jumat, 13 September 2024 - 19:55 WIB

Pekan Kebudayaan Daerah Komitmen Pemkot Cimahi Memajukan Kebudayaan Lokal

Sabtu, 7 September 2024 - 10:32 WIB

Mikroplastik Mencemaskan, Ini Cara Mudah Mengatasinya

Senin, 2 September 2024 - 08:06 WIB

Seni Ketangkasan Domba Garut di Kota Bandung Kembali Digelar

Rabu, 28 Agustus 2024 - 10:51 WIB

Kerjasama Pemkab Bandung dengan Baznas, 1.070 Ustaz dan Ustazah Terima Insentif

Berita Terbaru