Bupati Bogor Dampingi Kapolda Jabar Pantau Arus Lalu Lintas di Jalur Puncak

- Editor

Minggu, 6 April 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BIPOL.CO, KAB.BOGOR –  Bupati Bogor Rudy Susmanto mendampingi Kapolda Jawa Barat dalam rangka pemantauan arus lalu lintas pada H+4 Lebaran di jalur Puncak, Kabupaten Bogor, yang berlangsung di pos pengamanan (Pospam) Mudik Lebaran 2B Gadog, Ciawi pada Jumat (4/4/2025).

Bupati Bogor Rudy Susmanto memberikan bingkisan berupa snack atau camilan kepada para pemudik yang melintas jalur puncak Kabupaten Bogor.

Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Jawa Barat, Kombes Pol Dodi Darjanto mengungkapkan bahwa situasi di Gadog dan kawasan wisata Puncak terpantau aman dan terkendali.

“Bapak Kapolda Jawa Barat bersama Bupati, Dandim, Kapolres Bogor dan Kota Bogor melakukan pengecekan langsung terhadap situasi Kamseltibcar Lantas di wilayah Gadog, terutama di kawasan wisata Puncak. Pantauan menunjukkan bahwa arus lalu lintas ke arah Puncak telah dimanajemen dengan baik sehingga tidak ada kendala berarti,” ujarnya.

Perlu diketahui, dari hasil pemantauan, arus di jalur utara tercatat lancar sejak pukul 06.00 hingga 09.00 pagi.

Manajemen rekayasa lalu lintas masih diterapkan dengan sistem one way dari KM 188 ke 70 serta contraflow dari KM 70 ke 47.

Diperkirakan, sistem one way dapat diperpanjang hingga KM 256 pada sore hari, tergantung data terbaru dari Korlantas Polri.

Katanya, di jalur arteri utara-selatan, khususnya di bagian selatan, terdapat sedikit hambatan akibat tingginya volume kendaraan yang melebihi kapasitas jalan.
Namun, pihak kepolisian bersama instansi terkait telah menerapkan pola buka-tutup untuk mengatasi kepadatan.

“Diharapkan masyarakat bersabar, terutama bagi kendaraan yang dihentikan sementara guna memberikan ruang bagi arus mudik ke Bandung dan Jakarta,” bebernya.

Katanya, khusus di kawasan Puncak, jumlah kendaraan meningkat signifikan. Dua hari lalu, tercatat sekitar 20.000 kendaraan melintas, sedangkan hari ini jumlahnya meningkat menjadi 36.000 kendaraan, baik yang naik maupun turun.

“Instruksi Kapolda dan Korlantas menegaskan bahwa seluruh jajaran kepolisian siap melayani masyarakat di berbagai jalur, termasuk jalur Pantura, tol, dan arteri,” katanya.

Selanjutnya, Bupati Bogor Rudy Susmanto menuturkan, dengan berbagai langkah strategis yang telah dilakukan.

Diharapkan arus lalu lintas selama arus balik Lebaran dapat berjalan dengan lancar, serta permasalahan kemacetan di berbagai wilayah Kabupaten Bogor dapat ditangani dengan baik. (Tim Komunikasi Publik / Diskominfo Kabupaten Bogor/rka)

Berita Terkait

HUT ke -106 Damkar, Sekda Herman: Damkar Petarung untuk Jawa Barat Istimewa
PT KAI Dukung Rencana Gubenur Dedi Mulyadi Reaktivasi Jalur Kereta
Herman Suryatman Ajak Sekda Kabupaten/Kota Selaraskan Gerak Birokrasi
Gelar Karya Warisan Budaya Meriahkan Hari Jadi ke-447 Kabupaten Sumedang
Kota Cimahi Miliki Puluhan Objek Diduga Cagar Budaya
Jabar Tawarkan Kerja Sama dengan Provinsi Sichuan di Sejumlah Sektor
Sekda Herman Suryatman: Hidupkan Kembali Bandung Spirit dalam Semangat Solidaritas dan Kemandirian
Peringati 70 Tahun KAA, Bandung Diresmikan sebagai Ibu Kota Bangsa Asia dan Afrika
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 25 April 2025 - 19:57 WIB

HUT ke -106 Damkar, Sekda Herman: Damkar Petarung untuk Jawa Barat Istimewa

Jumat, 25 April 2025 - 19:51 WIB

PT KAI Dukung Rencana Gubenur Dedi Mulyadi Reaktivasi Jalur Kereta

Jumat, 25 April 2025 - 18:29 WIB

Herman Suryatman Ajak Sekda Kabupaten/Kota Selaraskan Gerak Birokrasi

Jumat, 25 April 2025 - 18:20 WIB

Gelar Karya Warisan Budaya Meriahkan Hari Jadi ke-447 Kabupaten Sumedang

Jumat, 25 April 2025 - 17:42 WIB

Kota Cimahi Miliki Puluhan Objek Diduga Cagar Budaya

Berita Terbaru